LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Masjid Agung Tuban.
Sumber :
  • tvOne - hartono ronggolawe

Masjid Agung, Bukti Sejarah Perkembangan Agama Islam di Kabupaten Tuban

Masjid Agung Tuban mengalami beberapa kali renovasi karena tak bisa menampung banyak Jemaah. Dilakukan pada 1975 dan 1987 yang diresmikan Wakil Gubernur Jatim.

Jumat, 31 Maret 2023 - 15:05 WIB

Tuban, tvOnenews.com - Kabupaten Tuban mulai dikenal sebagai salah satu pusat penyebaran agama Islam di bagian timur pulau Jawa, sejak awal runtuhnya era kerajaan Hindu Budha di pulau Jawa.

Hal itu terbukti dengan banyaknya situs-situs nuansa Islami yang tersebar di beberapa wilayah di bumi wali tersebut. Salah satunya tertuang dalam keindahan Masjid Agung Tuban.

Masjid yang terletak di pusat Pemerintahan Tuban tersebut memiliki sejarah panjang. Beberapa literatur dan jurnal ilmiah menuliskan, Masjid Agung Tuban didirikan pada Hari Ahad 25 Muharram 1212 Hijriah atau 1824 Masehi.

Kemudian, diresmikan pada 29 juli 1894 oleh Bupati Tuban, Raden Tumenggung Koesoemodigdo.

Baca Juga :

Pemerhati Sejarah Tuban, Mutholibin mengatakan, bukti otentik secara arkeologis pendirian Masjid Agung Tuban tertulis di atas pintu masuk masjid. Sementara peresmiannya, diabadikan dalam batu prasasti ada di pintu depan masjid.

“Masjid Agung pertama kali diresmikan tahun 1894 saat Bupati Tuban dijabat Raden Tumenggung Koesoemodigdo,” ungkapnya, saat ditemui di tempat kerjanya.

Mutholibin menambahkan, Masjid Agung Tuban menjadi salah satu saksi sejarah penyebaran agama Islam.

Seiring berjalannya waktu, Masjid Agung Tuban mengalami beberapa kali renovasi karena tak bisa menampung banyak Jemaah. Renovasi dilakukan pada 1975 dan 1987 yang diresmikan Wakil Gubernur Jatim saat itu.

Kemudian mengalami renovasi besar-besaran dilakukan di era Bupati Tuban, Haeny Relawati pada tahun 2004.

“Menariknya, di dalam Masjid Agung Tuban ada akulturasi budaya, mulai dari Timur Tengah, India, dan Eropa yang digabungkan bersama budaya nusantara menjadi satu kesatuan, sehingga masjid ini menjadi nampak modern dan megah,” paparnya.

Keindahan Masjid Agung Tuban, layak disandingkan dengan masjid-masjid besar di seluruh penjuru nusantara. Dari kejauhan, terlihat tiga kubah besar berwarna dominan biru dan kuning, yang menjadi ciri khas.

Selain itu juga terdapat enam menara menjulang tinggi, sehingga menambah indah pesona masjid.

Masjid yang terletak di barat alun-alun Tuban ini memiliki dua bagian, yaitu serambi dan ruang sholat utama.

Arsitektur masjid berbeda jauh dengan ciri masjid jawa, yang atapnya bersusun tiga. Terlebih polesan cat berpadu apik dengan ornamen bernafaskan islam menambah kesan mewah dan indah.

Keunikan ini membuat masjid Agung Tuban menjadi salah satu tujuan wisata religi. Para pelancong yang kebetulan melintasi di jalur Pantura, kerap meluangkan waktu singgah untuk menjalankan sholat sambil melepas lelah.

Selain itu, letaknya yang bersebelahan dengan komplek makam Sunan Bonang membuat Masjid Agung kerap disinggahi peziarah. Sementara warga lokal setempat, memilih menjalankan sholat 5 waktu di masjid agung lantaran suasananya mirip dengan masjid di tanah suci.

“Rumah saya lumayan jauh dari sini, tapi sholat 5 waktu disini karena suaranya mirip dengan masjid di tanah suci,” ungkap Desis Susilo, jamaah Masjid Agung Tuban.

Meski telah berulang kali mengalami renovasi, Masjid Agung Tuban tetap mempertahankan tiga bangunan peninggalan sejarah. Di antaranya berupa mihrab, menara, dan lampu hias, yang menjadi cikal bakal berdirinya masjid. (htn/gol)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ada Kabar Buruk! Ustaz Adi Hidayat Ungkap Cek Binatang Ini di Rumah Bisa Jadi Kotoran dan Pertanda Hal yang....

Ada Kabar Buruk! Ustaz Adi Hidayat Ungkap Cek Binatang Ini di Rumah Bisa Jadi Kotoran dan Pertanda Hal yang....

Hal yang jarang dipahami, kata Ustaz Adi Hidayat kalau binatang ini pertanda buruk seperti adanya kotoran. Secara umum, cicak merupakan makhluk Allah SWT...
Terungkap, Isi Obrolan Ridwan Kamil dengan Ketum FBR, Singgung Budaya

Terungkap, Isi Obrolan Ridwan Kamil dengan Ketum FBR, Singgung Budaya

Calon Gubernur (Cagub) Jakarta, Ridwan Kamil (RK) sambangi rumah Ketua Umum Forum Betawi Rempug (FBR), Lutfi Hakim.
Jangan Kaget Mulai Sekarang Sebelum Tidur Paksakan Diri Baca Surah Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat Rezeki Jadi Mengalir Deras

Jangan Kaget Mulai Sekarang Sebelum Tidur Paksakan Diri Baca Surah Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat Rezeki Jadi Mengalir Deras

Beragam cara yang dianggap efektif untuk meraih keberkahan, dan memperlancar rezeki. Namun ada baiknya coba cara yang disarankan Ustaz Adi Hidayat ini. Simak...
Pramono Anung Siap Jadikan Persija Ikon Jakarta, ASN Wajib Berbaju Persija?

Pramono Anung Siap Jadikan Persija Ikon Jakarta, ASN Wajib Berbaju Persija?

Bakal calon gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, mengungkapkan visinya untuk membawa semangat Persija lebih mendalam di ibu kota. 
Meski Menggemaskan, Tolong Mulai Sekarang Jangan Pelihara Hewan ini di Rumah, Buya Yahya: Bikin Rugi Uang

Meski Menggemaskan, Tolong Mulai Sekarang Jangan Pelihara Hewan ini di Rumah, Buya Yahya: Bikin Rugi Uang

Buya Yahya mengimbau agar hewan peliharaan ini tidak perlu dirawat dalam rumah karena bisa merugikan uang dan masuk dalam golongan binatang yang berbahaya.
Inovasi Membangun Negeri 2024: Penghargaan Bagi Pemerintah Daerah dan Perusahaan yang Berinovasi untuk Kemajuan Bangsa

Inovasi Membangun Negeri 2024: Penghargaan Bagi Pemerintah Daerah dan Perusahaan yang Berinovasi untuk Kemajuan Bangsa

tvOne menyelenggarakan penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024. Hal ini sebagai wujud apresiasi terhadap kontribusi yang luar biasa dalam pembangunan bangsa.
Trending
Statistik Thom Haye dan Mees Hilgers di Laga Almere City Vs FC Twente: Profesor Ciptakan 3 Peluang, Calon Bek Timnas Indonesia Cetak Assist 

Statistik Thom Haye dan Mees Hilgers di Laga Almere City Vs FC Twente: Profesor Ciptakan 3 Peluang, Calon Bek Timnas Indonesia Cetak Assist 

Bintang Timnas Indonesia, Thom Haye telah menghadapi calon pemain naturalisasi, Mees Hilgers di laga Almere City vs FC Twente pada laga lanjutan Liga Belanda 2024/2025.
Lagi Shalat, Makmum Baca Surah Al Fatihah Tiba-tiba Imam Langsung Rukuk, Lanjut atau Berhenti? Ini Jawaban Ustaz Adi Hidayat

Lagi Shalat, Makmum Baca Surah Al Fatihah Tiba-tiba Imam Langsung Rukuk, Lanjut atau Berhenti? Ini Jawaban Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat menjawab kasus dalam shalat berjamaah memperlihatkan makmum belum selesai membaca Surah Al Fatihah keburu imam mengganti gerakan ke rukuk.
Tak Hanya Cak Imin, 2 Caleg Terpilih Gugat KPU ke PTUN, Lora Gopong: Kami Bela Hak Rakyat!

Tak Hanya Cak Imin, 2 Caleg Terpilih Gugat KPU ke PTUN, Lora Gopong: Kami Bela Hak Rakyat!

Usai gugat ketum PKB, Cak Imin, dua (2) Caleg terpilih pada Pemilu 2024, Achmad Ghufron Sirodj alias Lora Gopong dan Gus Irsyad, akan menggugat KPU
Jangan Kaget Mulai Sekarang Sebelum Tidur Paksakan Diri Baca Surah Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat Rezeki Jadi Mengalir Deras

Jangan Kaget Mulai Sekarang Sebelum Tidur Paksakan Diri Baca Surah Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat Rezeki Jadi Mengalir Deras

Beragam cara yang dianggap efektif untuk meraih keberkahan, dan memperlancar rezeki. Namun ada baiknya coba cara yang disarankan Ustaz Adi Hidayat ini. Simak...
Soal Pembesan Pilot Susi Air, PM Selandia Baru Lontarkan Kata-kata Ini

Soal Pembesan Pilot Susi Air, PM Selandia Baru Lontarkan Kata-kata Ini

Perdana Menteri Selandia Baru, Christopher Luxon, akhirnya buka suara setelah Philip Mehrtens, pilot Susi Air yang disandera oleh OPM
Meski Menggemaskan, Tolong Mulai Sekarang Jangan Pelihara Hewan ini di Rumah, Buya Yahya: Bikin Rugi Uang

Meski Menggemaskan, Tolong Mulai Sekarang Jangan Pelihara Hewan ini di Rumah, Buya Yahya: Bikin Rugi Uang

Buya Yahya mengimbau agar hewan peliharaan ini tidak perlu dirawat dalam rumah karena bisa merugikan uang dan masuk dalam golongan binatang yang berbahaya.
Polisi Bocorkan Hasil Awal Penyelidikan 7 Jenazah di Kali Bekasi: Tak Ada Patah Tulang

Polisi Bocorkan Hasil Awal Penyelidikan 7 Jenazah di Kali Bekasi: Tak Ada Patah Tulang

Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Wira Satya Triputra, menyampaikan hasil awal pemeriksaan terhadap tujuh jenazah yang ditemukan di Kali Bekasi. 
Selengkapnya