“Jadi laki-laki baik dan perempuan baik dipertemukan oleh Allah,” kata UAS.
Mengenai seseorang yang baik akan mendapatkan jodoh yang baik, sementara yang buruk akan mendapatkan jodoh yang buruk pula, hal itu sebagaimana tercantum dalam Surah An Nur ayat 26 yang artinya:
“Perempuan-perempuan yang keji untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang keji untuk perempuan-perempuan yang keji (pula), sedangkan perempuan-perempuan yang baik untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik untuk perempuan-perempuan yang baik (pula). Mereka itu bersih dari apa yang dituduhkan orang.” (QS. An-Nur: 26)
Maka UAS mengingatkan agar setiap manusia untuk selalu berhusnudzon kepada Allah SWT.
“Berusaha baik, berpikir baik berbuat baik, datang yang baik syukur, ketika datang tidak baik, bersangka baiklah pada Allah,” kata UAS.
Jika hal itu menjadi dasar hubungan kita kepada Allah insyaAllah hidup akan tenang.
Wallahualam
Load more