Buya Yahya kemudian melanjutkan, apabila hawa nafsu dituruti maka ia akan bertambah dan berlipat terus menerus.
"Kalau dituruti maka dia akan nambah," katanya. Buya mengungkapkan cara terbaik untuk menangani hawa nafsu yakni melawannya. Satu-satunya cara hawa nafsu itu dilawan," terang Buya menambahkan.
Buya Yahya juga menyampaikan jika hal tersebut adalah sia-sia, apabila orang tersebut sengaja membatalkan puasa hanya demi menuruti hawa nafsu dengan alasan agar hawa nafsu tersebut reda.
"Dia membatalkan puasa untuk melakukan keharaman yang membatalkannya (onani). Besok, setannya berbisik lagi kayak kemarin lagi, terus akan berkembang," papar Buya Yahya.
Buya Yahya lalu mengatakan, jika bukan seperti itu cara mengendalikan hawa nafsu.
Umat muslim harus tetap mengusakan untuk berpuasa. Sebab jika hanya menuruti hawa nafsu maka tidak akan ada ujungnya.
"Bukan seperti itu. Usahakan puasa, bahkan puasa yang takut pada Allah, sering baca Alquran, jaga wudhu dan seterusnya. Jadi jangan, kalau seperti itu malah enggak akan beres," lanjutnya.
Load more