LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ustaz Abdul Somad (UAS), Pendakwah
Sumber :
  • tim tvOne

Puasa Tapi Tidak Shalat, Kata Ustaz Abdul Somad: Percuma!

Ustaz Abdul Somad (UAS) mengingatkan kepada seluruh umat islam agar shalat. Karena ibadah apapun, meski puasa Ramadhan tak berguna jika tak menjalankan shalat.

Jumat, 14 April 2023 - 04:06 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ustaz Abdul Somad (UAS) mengingatkan kepada seluruh umat islam agar shalat. Karena ibadah apapun, meski puasa Ramadhan tak berguna jika tak menjalankan shalat.

“Ibadah yang pertama dihisab, dihitung, ditanya, diminta pertanggungjawabannya di padang mahsyar adalah shalat,” ujar Ustaz Abdul Somad, sebagaimana dikutip dalam ceramahnya yang diunggah Kanal YouTube Abdul Somad Official pada Jumat (14/4/2023).

“Untuk apa hidup 1000 tahun kalau tak sembahyang apa gunanya? Maka Shalatlah!” tandas Ustaz Abdul Somad.

Ustaz Abdul Somad mengingatkan kepada seluruh orang tua untuk selalu menjadikan shalat sebagai dasar dalam mencarikan jodoh untuk anaknya.

Baca Juga :

“Jika ada yang meminang seorang anak gadis, maka suruh datang saat maghrib, lihat apa dia shalat dan bisa tidak adzan. Pertama dilihat calon suami, calon menantu adalah shalat, jika ia tidak shalat maka itu pokok utama kehancuran,” kata Ustaz Abdul Somad.

Shalat adalah tiang segala ibadah. Segala ibadah yang dilakukan jika tak shalat maka kata Ustaz Abdul Somad tak akan ada perubahan yang terlihat dalam orang tersebut.

“Puasa, haji bolak balik tapi tak shalat tak akan ada perubahan, yang belum shalat, lekas taubat nasuha, lalu setelahnya perbaiki shalatmu,” katanya.

Kemudian jika sudah menjalankan shalat, maka Ustaz Abdul Somad menganjurkan umat muslim lakukan infaq dan sedekah.

“Kekayaan tak akan dibawa mati, kecuali harta-harta itu diwakafkan,” kata Ustaz Abdul Somad.

Shalat adalah ibadah paling hebat di antara semua shalat.

“Sementara di antara shalat adalah dzikir, Subhanallah wabihamdihi subhanallahhiladzim,” kata Ustaz Abdul Somad.

Maka dalam hidup yang menjadi syarat pertama adalah akidah.

“Syarat kedua ibadah, syarat ketiga akhlak,” katanya.

Turunnya Perintah Shalat

Perintah shalat diterima oleh Nabi Muhammad SAW dalam perjalanan Isra' Mi'raj. Sebagaimana dilansir dari laman resmi NU Online, setelah melampaui Masjidil Aqsa, Nabi SAW langsung diangkat naik sampai ke langit tujuh, lalu Sidratul Muntaha dan Baitul Ma’mur.

Imam Al-Bukhari meriwayatkan, pada saat peristiwa Mi’raj, Nabi Muhammad SAW berada di Baitul Ma’mur, Allah SWT mewajibkannya beserta umat Islam yang dipimpinnya untuk mengerjakan shalat limap uluh kali sehari-semalam. 

Nabi Muhammad SAW menerima begitu saja dan bergegas. Namun kemudian Nabi Musa AS memperingatkan bahwa umat Nabi Muhammad SAW tidak akan kuat dengan lima puluh waktu yang diberikan.

”Aku telah belajar dari pengalaman umat manusia sebelum kamu. Aku pernah mengurusi Bani Israil yang sangat rumit. Kembalilah kepada Tuhanmu dan mitalah keringanan untuk umatmu,” ujar Nabi Musa kepada Nabi Muhammad SAW.

Nabi Muhammad kemudian kembali menghadap Allah SWT dan meminta keringanan dan ternyata dikabulkan. 

Tidak lagi lima puluh waktu, tapi sepuluh waktu saja. Nabi Muhammad pun bergegas. Namun Nabi Musa tetap tidak yakin umat Muhammad mampu melakukan shalat sepuluh waktu itu. 

”Mintalah lagi keringanan,” kata Nabi Musa AS.

Nabi Muhammad SAW lalu kembali dan akhirnya memperoleh keringanan, menjadi hanya lima waktu saja.

Sebenarnya Nabi Musa AS masih berkeberatan dengan lima waktu itu dan menyuruh Nabi Muhammad SAW untuk kembali meminta keringanan, namun Nabi Muhammad tidak berani untuk kembali meminta keringanan kepada Allah SWT. 

“Aku sudah meminta keringanan kepada Tuhanku, sampai aku malu. Kini aku sudah ridha dan pasrah,” ujar Nabi Muhammad kepada Nabi Musa AS.

Demikianlah. Shalat telah diwajibkan bagi Nabi Muhammad SAW dan para pengikutnya sejak diturunkannya firman Allah SWT pada awal kenabian.


Masjid Al-Aqsa (ant)

Sejarah Pemindahan Arah Kiblat

Kiblat pertama umat Islam saat itu adalah Baitul Maqdis di Yerusalem. Oleh karena itu Masjid Al- Aqsa yang menjadi perebutan Israel dan Palestina merupakan salah satu tempat sangat penting posisinya dalam agama Islam.

Sekitar 13 tahun lamanya Nabi Muhammad SAW dan para pengikutnya shalat menghadap Baitul Maqdis, hingga akhirnya Allah memerintahkan umat Islam untuk memindahkan kiblatnya ke Ka'bah di Makkah.

Pemindahan arah kiblat ini terjadi di tengah-tengah ibadah shalat sedang berlangsung. 

“Shalat Dzuhur, langsung Nabi pindahkan arah kiblat, para sahabat langsung mengikuti di Masjid Qiblatain, maka saat umrah bapak itu dibawa ke masjid Qiblatain, pindah 180 derajat,” kata Ustaz Abdul Somad.

Allah senantiasa melibatkan Masjidil Aqsa dalam setiap perkembangan ajaran-ajaran seputar Shalat. Termasuk menghadap ke Baitul Maqdis sebelum dipindahkan kiblatnya ke Ka'bah. 

Dalam perjalanan menuju Sidratul Muntaha. Imam Syafi'i menyatakan, 

"Saya sangat suka beri'tikaf di Masjid (Baitul Maqdis), lebih dari Masjid manapun." 

Ketika ditanya alasannya, Beliau menjawab, "Di sinilah tempat berkumpul dan dikuburkannya beberapa Nabi Allah."

Wallahua’lam

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pilkada 2024: Distribusi Selesai, Logistik di Kepulauan Seribu Disimpan di Ruang Pola Kelurahan

Pilkada 2024: Distribusi Selesai, Logistik di Kepulauan Seribu Disimpan di Ruang Pola Kelurahan

Kepala Divisi Perencanaan dan Logistik KPU DKI Jakarta, Nelvia Gustina mengatakan, pendistribusian logistik Pilkada telah dilakukan sejak Senin (25/11/2024).
Dikawal Ketat Polisi, Logistik Pilkada Kulon Progo 2024 Didistribusikan ke 754 TPS

Dikawal Ketat Polisi, Logistik Pilkada Kulon Progo 2024 Didistribusikan ke 754 TPS

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kulon Progo mulai mendistribusikan logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Logistik berupa kotak suara maupun bilik suara didistribusikan ke 754 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di daerah ini.
Muhaimin Iskandar Buka Opsi Korban Kecanduan Judi Dicover BPJS

Muhaimin Iskandar Buka Opsi Korban Kecanduan Judi Dicover BPJS

Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar membuka opsi untuk adanya bantuan pemerintah untuk korban judol.
Jangan Sepelekan Amalan Sore ini, Buya Yahya Bilang Siap-siap Dikepung Rezeki dari Segala Arah

Jangan Sepelekan Amalan Sore ini, Buya Yahya Bilang Siap-siap Dikepung Rezeki dari Segala Arah

Dalams sebuah kajiannya, Buta Yahya bilang meski sibuk kerja tolong lakukan amalan sore ini, dijamin langsung dikepung rezeki dari segala arah. Seperti apa?
Kapolrestabes Semarang Tepis Tuduhan Polisi yang Tembak Pelajar Karena Kondisi Mabuk Hingga Narkoba

Kapolrestabes Semarang Tepis Tuduhan Polisi yang Tembak Pelajar Karena Kondisi Mabuk Hingga Narkoba

Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar menangkis semua tuduhan terkait anggota kepolisian sedang dalam kondisi mabuk atau pengaruh narkoba ketika melakukan penanganan tawuran. 
Rajin Shalat Tapi Tak Paham Makna Bacaannya, Ustaz Adi Hidayat Bilang Hati-hati Karena Akibatnya...

Rajin Shalat Tapi Tak Paham Makna Bacaannya, Ustaz Adi Hidayat Bilang Hati-hati Karena Akibatnya...

Ustaz Adi Hidayat mengingatkan soal shalat tanpa paham bacaaanya. Menurutnya, hal ini jadi perhatian serius karena shalat seharusnya bukan sekadar rutinitas ta-
Trending
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Walaupun sudah berlalu dua minggu lepas, pelatih Jepang Hajime Moriyasu tiba-tiba mengungkit kemenangan atas Timnas Indonesia di Jakarta kepada media setempat.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, akhirnya menceritakan momen saat dirinya dan tim menyambangi Indonesia setelah berakhirnya kompetisi Liga Voli Korea musim lalu.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Selengkapnya
Viral