Dari Abu Hurairah meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW bersabda, "Bahwa orang yang mati syahid itu ada 5. Orang yang meninggal karena sakit ta'un, sakit perut, tenggelam, orang yang kejatuhan bangunan atau tebing, dan meninggal di jalan Allah,". (HR. Bukhari)
11. Orang yang meninggal setelah menjalankan amal saleh
Seseorang yang meninggal saat menjalankan amal saleh, seperti bersedekah, puasa, salat, haji, dan ibadah lain tergolong husnul khotimah.
Rasulullah SAW bersabda, "Barang siapa yang mengucapkan Lailahaillallah, mengharapkan Allah, lalu wafat setelah mengucapkan maka dia masuk surga. Barang siapa satu hari mengharapkan wajah Allah lalu wafat ketika mengerjakannya lalu wafat, maka ia masuk surga,".
12. Orang yang meninggal dengan wajah tanpa ketakutan
Orang-orang mukmin yang melakukan amal saleh semasa hidupnya, maka mereka tidak akan takut menghadapi kematian. Sebalikna, mereka justru berharap akan kematian, agar bertemu dengan Allah SWT.
Umumnya orang-orang tersebut akan meninggal dengan wajah berseri-seri, hadist riwayat Anas Bin Malik Ra.
Rasulullah SAW bersabda, "Barang siapa senang bertemu dengan Allah, maka Allah senang bertemu dengannya, dan sebaliknya.
13. Orang yang meninggal karena mempertaruhkan hartanya
Load more