Tapi, tetaplah yakin bahwa Allah SWT akan menjamin rezeki hamba-Nya sehingga tidak perlu risau masalah penghasilan jika akhirnya memutuskan untuk keluar dari bank konvensional.
"Dan yakin bahwa rezeki tidak akan lari ke mana, sudah dijatah oleh Allah," ujarnya.
Karena Anda tidak bisa langsung keluar dari pekerjaan, dimana hal tersebut tergantung pada kesiapan diri terlebih jika ternyata memiliki tanggung jawab nafkah untuk istri dan anak.
"Apakah minggu depan, tahun depan, atau 2 tahun lagi sesuai dengan kesiapannya. Yang penting mantapkan hati aku harus hijrah," kata Buya Yahya.
Pelan-pelan meninggalkan dengan perencanaan yang telah matang hingga akhirnya akan tiba di tempat yang mulia.Akan tetapi jangan lantas mencaci maki orang-orang yang masih terjebak dalam dosa zina.
"Tapi ingat kalau suatu ketika anda sudah terbebas, tetap anda tidak boleh mencaci saudara anda yang masih ada di sana," tegas Buya Yahya.
"Jangan sekali-kali anda yang sudah terbebas dari riba lalu anda mencaci mereka, mereka adalah umat Nabi Muhammad," sambungnya.
Load more