tvOnenews.com - Dalam sebuah kesempatan ceramahnya Ustaz Adi Hidayat mendapat pertanyaan tentang hukum berwudhu di dalam toilet. Simak penjelasan lengkapnya di artikel ini.
“Idealnya memang tempat wudhu itu berpisah dengan toilet karena di saat wudhu kita menyertakan berbagai macam kalimat-kalimat toyyibah (doa), baik sebelum maupun setelah wudhu,” kata Ustaz Adi Hidayat dilansir dari kanal Youtube resminya, Rabu (2/8/2023).
Sebagaimana sebelum berwudhu seseorang akan mengucapkan kalimat basmalah sebagai mula mengerjakan segala kebaikan.
“(Kalimat basmalah) juga sebagai ekspresi ungkapan gambaran atas niat yang kita tujukan utuh untuk mendapatkan ridho Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى,” ujar Ustaz Adi Hidayat.
Kemudian setelah berwudhu kita juga diajarkan untuk berdoa dengan mengucapkan syahadat, meminta dijadikan golongan yang bertaubat dan menyucikan diri, serta menjadi bagian orang-orang yang saleh.
“Nah kalimat-kalimat toyyibah di atas kan merupakan permohonan doa dalam kebaikan yang juga menyebut asma-asma mulia yang tidak diutarakan saat kita berada di dalam toilet,” jelas Ustaz Adi Hidayat.
Load more