Jakarta, tvOnenews.com - Uban yang tak hanya dimiliki oleh orangtua, tapi juga anak muda yang kerap menjadi pemiliknya risih. Banyak dari mereka memilih untuk mencabut uban dengan alasan penampilan.
Lalu apakah hukum mencabut uban? apakah dilarang oleh Islam? Ustaz Abdul Somad menjawab hal tersebut sebagai berikut.
Ustaz Abdul Somad mengimbau agar orangtua maupun anak muda untuk tak mencabut uban yang tumbuh di kepala mereka.
Hal itu ia ucapkan dalam kanal YouTube Menghidupkan Semangan Rendah Hati dan Tawaddu yang dikutip tim tvOnenews.com pada Kamis (3/8/2023).
"Saya masih SLTA tapi uban saya sudah banyak. Apakah saya tidak boleh menghitamkannya pak ustaz?" tanya salah satu jemaah.
Mendapatkan pertanyaan tersebut, Ustaz Abdul Somad langsung menjawab dan menyinggung soal cahaya.
"Jangan mencabut uban karena uban akan menjadi cahaya pada hari kiamat," jawab pria yang akrab disapa UAS.
Load more