Jakarta, tvOnenews.com - Ustad Abdul Somad (UAS) mengungkapkan fakta yang sangat mengejutkan, saat menjadi pengisi acara di Amazing Muharram ke-12 yang digelar di Hotel Ritz-Carlton, Jakarta, Pacific Place, Minggu (20/8/2023).
"Sebanyak 72 persen Muslim Indonesia buta aksara Al Quran, kita boleh bangga (Indonesia) sebagai (negara) Muslim terbesar di dunia, jamaah haji terbanyak di dunia, tapi buta huruf Alquran 72 persen," kata UAS saat berceramah di acara Amazing Muharram, Jakarta, Minggu (20/8/2023), di Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place.
Bahkan, tak hanya sedih mendapati fakta masih banyaknya masyarakat Indonesia yang buta aksara Al Quran, dengan gayanya UAS berseloro jika dirinya malu saat berceramah diluar negeri.
"Masa jauh-jauh ceramah ke Brunai, Malaysia, tapi di Indonesia justru masih banyak yang buta aksara Al Quran," Ungkapnya lagi.
UAS menyebutkan 72 persen masyarakat Indonesia buta aksara Al Quran
Load more