Buya Yahya menegaskan bagi kita yang bukan seorang ahli hadis, maka sebaiknya ikut Imam Bukhari, Imam Muslim, dan Imam Tirmidzi, dilansir Jumat (15/09/23) dari YouTube Al-Bahjah TV.
"Kita sebagai seorang muqallid, sebagaimana dalam ilmu hadis, kita mengikuti. Tidak boleh sok," ujar Buya Yahya.
Artinya bahwa meyakini hadist tersebut, merupakan anjuran dari para Ulama yang sebaiknya kita ikuti.
"Dan kebetulan karena wawasan kita sempit, kita ikuti Ulama ini. Yang mengatakan membaca Surat Al Kahfi, atau Surat Yasin dan surat apa saja, ini dianjurkan di malam Jumat," ungkap Buya Yahya.
Karena pendapat tersebut berdasarkan ilmu dan petunjuk, ahli dzikir, yaitu para Ulama ahli hadis.
"Para Ulama juga menjelaskan caranya begini, ya kita boleh mengikuti amalan tersebut (membaca Surat Al Kahfi)," pungkas Buya Yahya.
Load more