Syekh Ali Jaber mengungkapkan bahwa para ulama terdahulu punya kebiasaan membuka pintu rumah setelah shalat subuh.
"Kalau dalam sejarah ulama dulu kalau lepas shalat subuh mereka buka pintu rumah," ungkap Syekh Ali Jaber.
Walau masih gelap dan sepi, Syekh Ali Jaber mengajak untuk membuka pintu rumah di waktu subuh.
Selain membuka pintu rumah, Syekh Ali Jaber kerap mengajak jemaah untuk sedekah subuh karena punya keutamaan yang besar.
Sedekah subuh oleh Syekh Ali Jaber disebut dapat memperlancar rezeki dan juga mempercepat terkabulnya doa.
Namun bagaimana dengan membuka pintu rumah saat subuh, apa keutamaannya?
Ternyata, menurut Syekh Ali Jaber di waktu subuh itu Allah turunkan malaikat untuk membawa berkah ke dunia.
Load more