tvOnenews.com - Setiap hari tubuh kita membutuhkan istirahat untuk mengembalikan energi, maka kita membutuhkan tidur dimalam hari. Tetapi akan lebih mulia bila kita melakukan beberapa amalan yang dianjurkan sebelum tidur.
Amalan ini dapat menjadi bekal bagi Anda untuk mempersiapkan diri ke akhirat. Hal ini seperti yang diungkapkan oleh Ustaz Adi Hidayat.
Seorang pendakwah kondang, Ustaz Adi Hidayat dalam sebuah kesempatan mengungkapkan bagi orang-orang yang baik selalu memiliki amalan yang dilakukan setiap sebelum tidurnya.
“Orang-orang baik itu selalu punya amalan sebelum tidur,” ungkap Ustaz Adi Hidayat dalam sebuah video pada kanal YouTube Ceramah Pendek.
Banyak amalan yang dapat dilakukan sebelum tidur untuk bekal ke akhirat nanti, seperti membaca Al Quran hingga khatam atau membaca surat yang terpanjang di dalam Al Quran.
Amalan yang dapat dilakukan telah dicontohkan oleh Sahabat Nabi. Ustaz Adi Hidayat menceritakan seorang Sahabat Nabi memiliki kebiasaan membaca surat Al Baqarah sebelum ia tidur.
Namun suatu ketika saat ia merasa lelah, tanpa sengaja ia tertidur sebelum membaca surat Al Baqarah.
Load more