“Ada seorang sahabat punya kebiasaan setiap akan tidur selalu baca Al Baqarah. Nah satu kali, tertidur, lupa baca (Al Baqarah) karena saking lelahnya,” terangnya.
Ustaz Adi Hidayat. (Ist)
Saat ia tertidur, tiba-tiba Sahabat Nabi itu terbangun tengah malam hingga temannya terkejut dan bertanya apa yang terjadi.
Sahabat nabi tersebut mengatakan ia lupa belum membaca surat Al Baqarah pada malam itu. Lalu ia menceritakan dalam mimpinya telah diseruduk oleh Al Baqarah atau seekor sapi.
“Al Baqarah itu melekat dalam jiwanya sampai diingetin, ‘kamu belum baca saya’,” ujarnya.
Hal ini karena surat Al Baqarah telah melekat pada dirinya dan terbiasa melakukan amalan membaca surat Al Baqarah sebelum ia tidur.
Tak hanya itu, Ustaz Adi Hidayat juga mengatakan sebagian orang memiliki amalan untuk berdoa dan memohon kepada Allah SWT setiap sebelum tidur untuk memaafkan kesalahan orang lain dan menghilangkan sifat iri hati.
Load more