Jakarta, tvOnenews.com - Buya Yahya menjelaskan mengenai hadits yang mengatakan bahwa boleh memukul anak ketika tidak mau shalat saat usianya memasuki 10 tahun.
Berikut hadits yang menjelaskan bahwa Nabi SAW mengizinkan memukul anak 10 tahun yang tidak mau shalat.
Nabi SAW bersabda dalam sebuah hadits riwayat Abu Dawud,
"Ajarilah anak kalian mengerjakan shalat ketika berumur 7 tahun, dan pukullah ia jika telah mencapai 10 tahun jika ia mengabaikannya" (HR Abu Daud, Al-Tirmidzi, Al-Baihaqi, Al-Hakim dan Ibn Khuzaimah).
“Nabi SAW bersabda, namun permasalahannya orang terkadang memahami Sabda Nabi itu tidak seutuhnya tidak sempurna,” ujar Buya Yahya, dikutip tvOnenews.com dari kanal YouTube Al-Bahjah TV pada Minggu (15/10/2023).
Kata Buya Yahya, Nabi Muhammad SAW mengatakan ajari anakmu shalat saat usia 7 tahun.
“Saat usia 7 tahun, sebenarnya bukan 7 tahun tapi sebelum 7 tahun sudah dilatih,” kata Buya Yahya.
“Jadi ketika 7 tahun sudah mau shalat,” ujar Buya Yahya menambahkan.
Load more