tvOnenews.com - Empat aktivitas berikut ini menurut Syekh Ali Jaber membuat rezeki mendatangi kita secara terus-menerus sehingga langkah dalam mencari nafkah lebih ringan.
Empat aktivitas yang dimaksud Syekh Ali Jaber berikut ini bukan meniadakan ikhtiar atau usaha dalam mencari rezeki, namun mempermudah datangnya rezeki.
“Posisi kita di mana saja, Allah datangkan rezeki kepada kita,” kata Syekh Ali Jaber.
Syekh Ali Jaber (Foto: Tangkapan layar Youtube)
“Yang pertama qiyamul lail atau salat malam, yang kedua perbanyak istighfar di waktu sahur,” ujar Syekh Ali Jaber.
“Kalau pun Anda tidak mengerjakan salat malam, jangan tinggalkan istighfar di waktu sahur,” tambahnya.
Waktu sahur yang tepat menurut pendakwah kelahiran Madinah itu adalah kira-kira 30 menit sebelum azan subuh.
“Yang ketiga, perbanyak sedekah. Terus yang keempat berzikir pagi hari dan sore hari (zikir pagi dan petang),” ucapnya.
Ilustrasi - Berdoa. (Foto: Freepik)
Lebih dari itu Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwa rezeki tidak akan salah alamat. Rezeki tidak akan salah salah datang, dimanapun kita berada.
“Asal kita percaya dan tetap kita berusaha. Sebab usaha atau ikhtiar tidak akan menuruni sifat tawakal kita kepada Allah,” ucap Syekh Ali Jaber.
Ikhtiar itu menyempurnakan kekuatan iman, bahwa rezeki didatangkan oleh Allah.
Apabila kita melakukan empat amalan di atas niscaya Allah akan mempermudah langkah dalam meniti hidup.
“Mudah-mudahan Allah senantiasa memberkahi rezeki kita,” pungkasnya. (amr)
Dapatkan terus artikel-artikel bermanfaat lainnya dengan mengikuti tvOnenews.com di sini (Google News).
Load more