tvOnenews.com - Dalam sebuah kesempatan ceramahnya, pendakwah kondang Buya Yahya menjawab pertanyaan soal anak sibuk kerja sehingga tidak maksimal dalam merawat orang tua.
Dalam kesempatan kajian, salah satu jamaah bertanya kepada Buya Yahya, terkait anak sibuk kerja sehingga tak maksimal rawat orang tua.
Salah satu akhwat bertanya, terkait dirinya kuliah sambil mengajar (bekerja), meninggalkan orang tuanya di rumah sehingga pekerjaan rumah dikerjakan oleh ibunya.
ilustrasi orang tua. (Freepik)
"Kadang kita suka merasa sedih, kok gak bisa ngebantu kayak nyuci karena waktu kita habis di luar (bekerja), saya ini dosa gak begini ke ibu saya? tapi padahal ibu kita tidak mempermasalahkan, tapi ada perasaan ya Allah kok gini banget," isi pertanyaan salah satu akhwat.
Menjawab hal tersebut, menurut Buya Yahya yang perlu dijaga dan yang disuburkan adalah merasa bersalah.
"Di saat kita kurang maksimal di dalam mengabdi kepada orang tua," ujar Buya dilansir Youtube Al-Bahjah TV.
"Biarpun ternyata setelah itu harus keluar dilihat, kalau memang Anda nge-les (ngajar) dan sebagainya karena diperlukan," ungkapnya.
Load more