Kemudian setelah dibersihkan, rohani Nabi Muhammad SAW diisi dengan ruh-ruh yang akan bisa menerima sebuah wahyu yang sangat besar yaitu perintah shalat lima waktu.
Peristiwa Isra Mi’raj di bulan Rajab ini menggambarkan bagi setiap individu muslim yang ingin mensucikan diri, harus dengan menyiapkan diri di bulan Rajab.
Adapun menyiapkan diri yang dimaksud adalah dengan dibangunnya ibadah ritual shalat, puasa dan zikir.
Semua itu adalah kendaraan rohani yang harus dipersiapkan agar memiliki kekuatan yang sangat kuat, sangat cepat dan memiliki energi yang bisa mengantarkan rohani mencapai derajat fitrah.
Fitrah, bukanlah sesuatu yang tidak bisa dicapai.
Fitrah dapat dicapai dengan niat dan keyakinan yang kuat dalam melaksanakan ibadah ritual dengan penyucian diri yang terus menerus.
Maka dari itu, setiap Muslim haruslah mempersiapkan diri dari bulan rajab, bulan sya’ban, sebelum memasuki bulan ramadhan.
Load more