LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Tiga Amalan Utama yang Dianjurkan Dilakukan di Malam Nisfu Syaban
Sumber :
  • freepik

Tiga Amalan Utama yang Dianjurkan Dilakukan di Malam Nisfu Syaban

Pada bulan syaban 1445 H/2024 M, malam nisfu syaban bertepatan pada hari Minggu (25/2/2024). Ini tiga amalan utama yang sebaiknya dilakukan oleh setiap Muslim.

Rabu, 21 Februari 2024 - 11:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Malam nisfu syaban jatuh pada setiap 15 bulan syaban.

Pada bulan syaban 1445 Hijriah/2024 Masehi, malam nisfu syaban bertepatan pada hari Minggu (25/2/2024).

Dilansir dari lama Kementerian Agama (Kemenag), nisfu syaban adalah malam dibukanya 300 pintu rahmat dan pintu ampunan oleh Allah SWT untuk manusia.


Tiga Amalan Utama yang Dianjurkan Dilakukan di Malam Nisfu Syaban (Sumber: freepik)

Pengertian ini diperkuat oleh hadits Abu Hurairah RA.

Baca Juga :

Rasulullah SAW bersabda,

"Jibril telah datang kepadaku pada malam Nisfu Syaban lalu berkata.

"Wahai Muhammad, pada malam ini dibuka pintu-pintu langit dan pintu-pintu rahmat, oleh karena itu, bangunlah dan dirikanlah shalat, serta angkatlah kepalamu dan kedua tanganmu ke langit (Berdoa)."

"Kemudian Nabi bertanya:

Apakah arti malam ini?"

"Jibril pun menjawab:

Malam ini telah dibuka 300 pintu rahmat dan pintu ampunan, Allah SWT orang akan mengampuni dosa sekalian yang tidak menyekutukan-Nya dengan sesuatu.

"Kecuali seorang ahli sihir.

"Tukang ramal.

"Orang yang suka bermusuhan.

"Orang yang suka mengadu domba.

"Pemabuk.

"Orang yang durhaka pada kedua orang tuanya.

"Dan orang yang memutuskan silaturahim.

Mereka tidak akan diampuni oleh Allah SWT."

Oleh karena itu, setiap Muslim pada saat malam nisfu syaban disarankan untuk melakukan banyak amalan, seperti memperbanyak doa, mendirikan shalat sunah, membaca al-qur’an dan ibadah lainnya.

Hal itu guna menghidupkan malam yang istimewa tersebut.

Dengan melakukan amalan-amalan tersebut, maka selain mendapat pahala, juga akan meningkatkan ketaqwaan dan keimanan kita kepada Allah SWT.

Berikut tiga amalan utama yang dianjurkan dilakukan di malam nisfu syaban.


Tiga Amalan Utama yang Dianjurkan Dilakukan di Malam Nisfu Syaban (Sumber: istockphoto)

1. Memperbanyak Membaca Doa

Doa adalah senjata dari seorang Muslim.

Doa merupakan salah satu upaya seorang Muslim untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Dengan berdoa artinya seorang Muslim mengakui bahwa dirinya adalah seorang hamba yang tiada daya dan upaya selain kuasa dari Allah SWT.

Oleh karena itu, pada malam nisfu syaban alangkah baiknya jika kita memperbanyak doa.

2. Membaca Dua Kalimat Syahadat

Allah SWT amatlah menyukai dua kalimat syahadat.

Dengan memperbanyak membaca dua kalimat syahadat pada saat malam Nisfu Syaban, insya Allah rahmat serta hidayahNya akan tercurah kepada kita.

Selain itu syahadat juga dapat menjadikan kita senantiasa mengingat kebesaran Allah SWT.

Tak hanya itu, syahadat juga akan mengagungkan Nabi Muhammad SAW sebagai Rasul yang paling mulia.

3. Membaca Istighfar

Malam nisfu syaban adalah saat dimana Allah SWT memberikan ampunan kepada setiap hambaNya.

Hal ini sebagaimana tercantum dalam hadits dari Mu’adz bin Jabal radhiyallahu anhu.

Rasulullah SAW bersabda,

يَطَّلِعُ اللَّهُ إِلَى جَمِيعِ خَلْقِهِ لَيْلَةَ النِّصْفِ مِنْ شَعْبَانَ فَيَغْفِرُ لِجَمِيعِ خَلْقِهِ إِلَّا لِمُشْرِكٍ أَوْ مُشَاحِنٍ

Artinya: “Allah mendatangi seluruh makhluk-Nya pada malam Nisfu Sya’ban. Dia pun mengampuni seluruh makhluk kecuali orang musyrik dan orang yang bermusuhan.”

Allah SWT sangat menyukai hambaNya yang bertaubat dengan membaca kalimat istighfar.

Oleh karenanya, paling tepat untuk setiap Muslim untuk meminta ampunan dari segala dosa yang kita perbuat saat malam nisfu syaban.

Itulah amalan-amalan yang disarankan dilakukan saat malam nisfu syaban.

Semoga artikel ini bermanfaat dan disarankan bertanya langsung kepada ulama, pendakwah atau ahli agama Islam, agar mendapatkan pemahaman yang lebih dalam.

Wallahu’alam

 

(put)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Di Depan Anggota PDRI, Ibas Buka-bukaan soal Tantangan UMKM dan Ekonomi Kreatif Indonesia

Di Depan Anggota PDRI, Ibas Buka-bukaan soal Tantangan UMKM dan Ekonomi Kreatif Indonesia

Ibas pidato dalam acara Seminar Nasional Fraksi Partai Demokrat DPR RI dengan topik “Perempuan Sebagai Pahlawan Ekonomi Kreatif” yang diikuti oleh anggota PDRI.
Bikin Pamor Kompetisi Turun, Media Vietnam Soroti Keputusan Shin Tae-yong Tak Panggil Para Bintang Senior Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Bikin Pamor Kompetisi Turun, Media Vietnam Soroti Keputusan Shin Tae-yong Tak Panggil Para Bintang Senior Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Salah satu media Vietnam turut menyoroti keputusan Shin Tae-yong yang tidak memanggil sejumlah pemain senior di skuad Timnas Indonesia buat Piala AFF 2024.
Soroti Kasus Penembakan Oleh Polisi, Ketua MPR: Prosedur Kepemilikan Senjata Sudah Cukup Ketat, tapi...

Soroti Kasus Penembakan Oleh Polisi, Ketua MPR: Prosedur Kepemilikan Senjata Sudah Cukup Ketat, tapi...

“Sebenarnya prosedur kepemilikan senjata api saat ini sudah cukup ketat baik aparat ataupun non aparat itu sudah cukup ketat sebenarnya,” kata Ahmad Muzani.
Gerindra Sebut Menteri Kabinet Langsung Tancap Gas Kejar Target Swasembada Pangan 2027

Gerindra Sebut Menteri Kabinet Langsung Tancap Gas Kejar Target Swasembada Pangan 2027

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani mengungkapkan menteri Kabinet Merah Putih langsung bekerja mengejar target swasembada pangan pada 2027.
Dari Jauh-jauh Hari, Mbak You Sudah Ingatkan Ruben Onsu dan Sarwendah Soal Watak Asli Betrand Peto, Ternyata Sifat Onyo Sebenarnya...

Dari Jauh-jauh Hari, Mbak You Sudah Ingatkan Ruben Onsu dan Sarwendah Soal Watak Asli Betrand Peto, Ternyata Sifat Onyo Sebenarnya...

Mantan pasangan selebriti Ruben Onsu dan Sarwendah dari jauh-jauh hari sudah diingatkan oleh mendiang Mbak You soal watak asli anak angkatnya yakni Betrand Peto
Sempat Salah Sasaran, Ini Bedanya Arkhan Fikri dan Arkhan Kaka yang Dipanggil Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sempat Salah Sasaran, Ini Bedanya Arkhan Fikri dan Arkhan Kaka yang Dipanggil Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Dari 33 pemain yang dipanggil, ada dua pemain Timnas Indonesia beda generasi yang akhirnya bertemu di timnas senior. 
Trending
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, akhirnya menceritakan momen saat dirinya dan tim menyambangi Indonesia setelah berakhirnya kompetisi Liga Voli Korea musim lalu.
Saat Hujan Deras Turun Baca Doa ini agar Selamat di Akhirat, Meski Bacaannya Sederhana Kata Ustaz Adi Hidayat...

Saat Hujan Deras Turun Baca Doa ini agar Selamat di Akhirat, Meski Bacaannya Sederhana Kata Ustaz Adi Hidayat...

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyampaikan ada satu bacaan doa memiliki kalimat sederhana menjadi amalan saat hujan deras turun terus-menerus agar selamat di akhirat.
Selengkapnya
Viral