tvOnenews.com - Apakah benar jika roh orang yang sudah meninggal akan pulang dan tinggal di rumahnya selama bulan Ramadhan?
Ramadhan merupakan bulan yang istimewa bagi umat Islam.
Selama sebulan penuh, umat Islam akan melakukan ibadah puasa Ramadhan yang wajib hukumnya.
Namun, apakah benar roh akan pulang ke rumah selama Ramadhan?
Seperti dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Ustaz Khalid Basalamah, berikut penjelasan tentang roh di bulan Ramadhan.
Ketika seorang manusia meninggal dunia, maka rohnya akan keluar dari jasad dan menuju alam kubur sebelum ke alam akhirat.
Selama di alam kubur, setiap roh akan mempertanggungjawabkan amal perbuatannya.
Bagi orang-orang yang beriman dan gemar beramal sholeh, maka mereka akan merasakan kenikmatan surga di alam kubur.
Sementara bagi orang yang berdosa, maka akan disiksa selama berada di alam kubur.
Lalu apakah benar jika roh akan diberi kesempatan untuk pulang ke rumah selama bulan Ramadhan?
"Orang yang sudah meninggal dan pindah ke alam barzakh, dia bahkan tidak berharap kembali ke dunia," ujar Ustaz Khalid Basalamah.
Nabi Muhammad SAW pernah menyebutkan bahwa hanya orang yang mati syahid yang ingin kembali hidup di dunia untuk merasakan nikmatnya berjuang di jalan Allah.
"Kata Nabi, orang yang sudah meninggal tidak berharap kembali ke dunia kecuali orang yang mati syahid karena berharap bukan kembali ke rumahnya tapi kembali ke medan perang, menikmati proses tusukan atau penggalan atau alat peledak, apakah itu peluru, bom, dia berharap itu," ungkap Ustaz Khalid Basalamah.
"Karena begitu dia rasakan kena itu, Allah berikan pahala yang sangat besar bagi dia," lanjutnya.
Oleh karena itu, Ustaz Khalid Basalamah menegaskan bahwa tidak benar jika roh kembali ke rumah selama Ramadhan.
"Jadi mereka semua yang ada di alam kubur tidak ada yang namanya pulang ke rumah, ini tidak benar," jelas Ustaz Khalid Basalamah.
Wallahua'lam.
(far)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini
Load more