Tiga Amalan Pokok di Bulan Ramadhan, Ustaz Adi Hidayat Sarankan Setiap Muslim Tidak Melewatkannya (Sumber: istockphoto)
Amalan pokok berikutnya di bulan Ramadhan setelah meningkatkan shalat adalah membaca Alquran.
Pada Ramadhan ini adalah bulan yang pas untuk seorang Muslim untuk menekunkan ibadah ibadah yang sebelum nya tidak dilakukan.
Salah satunya mengkhatamkan Alquran.
“Silahkan bapak ibu targetkan khatam 30 juz,” saran Ustaz Adi Hidayat.
Namun jika dirasa berat, Ustaz Adi Hidayat bagikan kiat khusus dalam mengkhatamkan Alquran.
“Agar tidak berat boleh dicicil dengan cara 14 ayat sebelum shalat dan 14 ayat setelah shalat dan lakukan secara rutin itu. Insyaallah setelah Ramadhan khatam Alquran,” saran Ustaz Adi Hidayat.
Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa barang siapa mengerjakan tilawah pada bulan Ramadhan maka akan mendapatkan keutamaan.
“Yang pertama,mendapatkan kerahmatan dari Allah SWT. Orang yang melakukan tilawah akan Allah bentangkan Rahmat-nya,” jelasnya.
“Dikabulkan doanya dan jika beristighfar maka akan diampuni dosa-dosanya,” lanjutnya.
Load more