Acara juga diisi oleh penyanyi nasyid Jepang, Yusha, yang dikenal dengan lagu-lagunya yang bernuansa Islami serta menyanyikan ulang lagu religi dan salawat dalam bahasa Jepang.
Bersama istrinya Yumiko, dia membawakan lagu penyanyi religi kenamaan Indonesia, Opick, yakni Ramadhan Tiba yang diterjemahkan menjadi Ramadhan Kita.
Selain itu, Yusha juga membawakan salawat badar dalam Bahasa Jepang dan lagu "Amantu Billahi".
Penampilan tari piring asal Sumatra Barat dari grup Duta Melati juga mendapatkan tepuk tangan yang meriah dari penonton.
Terdapat pula gerai henna art dan kaligrafi huruf Arab yang bisa dinikmati setiap pengunjung secara cuma-cuma.
Tidak ketinggalan, gerai angklung juga hadir sehingga pengunjung dapat mempelajari dan bermain alat musik tradisional itu.
Load more