“Ada bahasa Al-Qur’an halus tapi tajam, bahkan ada orang shalat masih belum tau belum paham apa yang dibaca. Karena dari itu kita belajarlah, hari ini kita ambil takbir pahami isinya kemudian maknanya,” ucap Ustaz Adi Hidayat.
Kemudian, Ustaz Adi Hidayat juga mengingatkan perihal ibadah urusan masing-masing.
“Saya simpulkan di akhir, untuk penekanan urusan ibadah masing-masing tapi kalau urusan untuk bersedekah itu lintas aqidah,” jelasnya.
“Jadi kalau urusan infaq, berbagi, memberikan kepada yang lain mohon jangan dibatasi orang Islam saja,” sambung Ustaz Adi Hidayat.
Maka saran Ustaz Adi Hidayat, jika membuat sesuatu jangan lupa berbagi dengan sekitar.
“Dalam hadits tidak disebutkan berbagi hanya kepada umat Muslim saja,” jelas Ustaz Adi Hidayat.
Ustaz Adi Hidayat kemudian menjelaskan, bahwa Allah SWT perintahkan untuk berbagi terhadap sesama.
Bahkan jika memiliki tanaman dan tanaman tersebut memasuki pekarangan tetangga, maka buahnya milik bersama.
Load more