Menurut Ustaz Khalid Basalamah, tidak ada dalil yang memperbolehkan secara khusus untuk tidak berwudhu setelah mandi.
"Yang justru tidak pernah kita temukan dalil bahwa Nabi Muhammad SAW menggabungkan mandi sama wudhu. Artinya, setelah mandi nggak wudhu lagi," jelasnya.
Bagaimana bila setelah melakukan mandi junub, bolehkah langsung melaksanakan shalat tanpa harus berwudhu lagi?
Dalam proses mandi junub terdapat salah satu langkah untuk berwudhu seperti akan shalat.
Adapun urutannya yakni mencuci tangan dilanjutkan wajah, membersihkan kemaluan hingga bersih. Setelah itu melakukan wudhu seperti biasanya.
Selanjutnya, mandi junub dilakukan dengan mengambil air dengan jari-jari lalu menjamah bagian sisi kanan kepala sampai terasa di kulitnya.
Setelahnya, barulah kita menyiram sisi kanan tubuh lalu kemudian menyiram keseluruhan.
Load more