Ia memaparkan mitigasi yang dilakukan pada langkah pertama dimulai dari persiapan konsumsi makanan, minuman, penginapan dan tempat ibadah untuk jemaah.
"Kira-kira mana yang akan berpengaruh terhadap proses penyelenggaraan ibadah haji," jelasnya.
Karena itu ia berharap agar pelayanan petugas kepada jemaah pada periode haji tahun 2024 harus lebih baik dari tahun sebelumnya.
"Kita ingin menyambut dengan baik gelombang awal jemaah haji kita dan mudah-mudahan berjalan lancar," pungkasnya.
Sebagai informasi tambahan, para jemaah Indonesia yang bergabung di gelombang I akan berangkat pada Minggu, 12 Mei 2024.
Mereka akan berangkat melalui Embarkasi yang sudah ditentukan di wilayahnya masing-masing dan mendara di Bandara Pengeran Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMMA) Madinah, Arab Saudi di hari yang sama. (put/hap)
Load more