Ada seorang sahabat yang setiap kali dirinya menjadi imam shalat selalu membaca Surat Al Ikhlas atau Qul Huwallahu Ahad.
"Ada seorang sahabat, setiap dia mengimami jamaahnya, dia suka mengulangi Qul Huwallahu Ahad, baca surat tambah lagi Qul Huwallahu Ahad, di rakaat kedua baca surat tambah lagi Qul Huwallahu Ahad," ungkap Syekh Ali Jaber pada tayangan di YouTube Syekh Ali Jaber.
"Sampai jemaah masjidnya heran, kenapa kamu tidak cukupi dengan surat atau cukup dengan Qul Huwallahu Ahad," sambungnya.
Syekh Ali Jaber. (Ist)
Kebiasaan sahabat mengulang bacaan Qul Huwallahu Ahad di setiap shalat meski sempat ditanyakan oleh jamaah.
"Kata beliau, saya imam kalian, mau terima atau silakan cari imam lain," ujarnya.
Kemudian, seorang jamaah mengadukannya kepada Rasulullah, dirinya bertanya apakah boleh bacaan Qul Huwallahu Ahad diulang-ulang setap shalat.
Load more