Madinah, tvOnenews.com - Saptaria Suciani (30), jemaah haji berangkat dari embarkasi Sukabumi merasa terharu bisa menyambangi sang suami Irpan Hilmi (42) di Masjid Nabawi, Madinah, Jumat (24/5/2024).
Suci pun berharap bisa bertemu dengan suami tercintanya di Masjid Nabawi akibat keberangkatan ibadah haji mereka berbeda kloter.
"Rasanya sedih ya, campur-campur. Tapi dalam hati berucap, semoga bisa bertemu di Nabawi," ucap Suci ditemui di Masjid Nabawi, Madinah, dikutip tvOnenews,com pada Sabtu (25/5/2024).
Diketahui, istri Irpan berangkat lebih awal dari Sukabumi, sedangkan keberangkatannya di Ciamis.
Meski Irpan sempat mengantar sang istri dan ibu mertuanya menuju Gedung Pusat Dakwah Islam (Pusdai) Bandung, Jawa Barat sebagai tempat perkumpulan sebelum pergi ke embarkasi.
Hal tersebut menjadi momen pertemuan terakhir Irpan dan Suci sebelum mereka pergi ibadah haji 2024.
Di balik itu, uniknya Suci tidak mempunyai niat bisa ibadah haji pada tahun 2024.
Suci mengatakan bahwa seharusnya yang pergi haji pada tahun ini ayah dan ibunya.
Bahkan ayah dan ibu Suci telah melaksanakan manasik haji sejak lima bulan lalu.
Sayangnya kondisi ayah Suci mendadak buruk hingga meninggal dunia setelah sehari melakukan manasik haji bersama istrinya.
Sontak, keluarganya memutuskan orang yang menggantikan peran ayahnya untuk menjaga sang ibu adalah Suci.
"Itu juga suami yang bantu mengurus berkas-berkasnya," katanya.
Di sisi lain, sang suami, Irpan mengambil kesempatan terkait adanya kebijakan pendamping lansia.
Irpan pun langsung mengurus proses pendaftarannya agar bisa mendampingi ayahnya dalam menunaikan rukun Islam kelima pada tahun 2024.
"Jadi kami merasa berkah lah, sama-sama bisa mendampingi orangtua untuk naik haji. Itu bukti bakti kepada orangtua," tutur Irpan.
Selain itu, Suci mengaku selama di Madinah belum mengabari posisi hotel yang ditumpangi dirinya.
Menurutnya, langkah tersebut agar tidak mengganggu kefokusan suami terganggu saat menjaga ayahnya selama ibadah haji 2024.
"Saya bilang, nanti aja kita bertemu di Nabawi," katanya.
Tak lama kemudian, mereka berdua akhirnya bisa berpapasan secara langsung di Masjid Nabawi.
Mereka mengadakan jadwal pertemuan di pintu gerbang nomor 338 Masjid Nabawi yang biasa dikenal gerbang cinta.
Pertemuan tersebut membuat keduanya langsung melakukan sesi foto bareng.
"Senang sekali akhirnya bisa bertemu, di Masjid Nabawi lagi," imbuh Suci.
Sayangnya Suci dan Irpan bertemu sangat singkat karena jemaah haji asal Sukabumi itu harus berangkat menuju Makkah lebih dulu.
Sedangkan Irpan harus tetap menahan di Madinah selama seminggu ke depannya .
Meski begitu, Suci masih berharap bisa kembali bertemu dengan Irpan di Makkah.
"Tak apa-apa, nanti Insya Allah bertemu lagi di Mekkah," tandasnya. (put/mch/hap)
Load more