LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ustaz Khalid Basalamah bilang bacaan zikir 33 kali sulit diucap seseorang karena penyebab ini
Sumber :
  • Kolase tim tvOnenews & Tangkapan layar YouTube Khalid Basalamah Official

Padahal Mudah, tapi Masih Banyak yang Tinggalkan Zikir 33 Kali usai Shalat, Ustaz Khalid Basalamah Bilang karena ini...

Ustaz Khalid Basalamah merasa heran masih banyak umat Muslim saat sebelum atau sesudah shalat tinggalkan bacaan zikir 33 kali. Ternyata penyebabnya karena ini.

Sabtu, 1 Juni 2024 - 10:45 WIB

tvOnenews.com - Zikir menjadi kuci umat Muslim setelah shalat terus memperkuat hubungan dan pikirannya kepada Allah SWT.

Setelah shalat, umat Muslim yang membaca setiap bacaan zikir sebanyak 33 kali akan merasa lebih dekat kepada Allah SWT.

Zikir juga menjadi ungkapan rasa syukur seseorang agar senantiasa mengingat Allah SWT saat sebelum atau selesai shalat.

Ustaz Khalid Basalamah mengatakan bacaan zikir sangat mudah diucap setelah ibadah shalat, tetapi masih banyak orang yang meninggalkan bacaan tersebut.

Apa penyebab seseorang meninggalkan zikir meski bacaannya sangat mudah diucapkan, terutama saat waktu shalat? Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan hal tersebut.

Baca Juga :


Ilustrasi membaca zikir dan Al-Quran setelah shalat. (Pexels)

Bagi Anda yang ingin mengetahui penyebab seseorang sering melalaikan zikir, mari simak penjelasannya di sini agar tidak salah tafsir!

Dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Khalid Basalamah Official, Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan tentang keutamaan zikir dalam kajiannya.

Ustaz Khalid Basalamah menganggap bahwa, zikir salah satu bagian penting untuk menambah amalan seseorang selama hidup di dunia.

Zikir sendiri memiliki keutamaan, di antaranya sebagai amalan penghapus dosa, terhindar dari gangguan setan, bersyukur, mendapat pahala besar, serta masuk golongan orang beriman.

Menurutnya, orang berzikir setelah ibadah shalat akan mendapat ampunan berupa penghapus dosa-dosanya.

"Setelah shalat yang keutamaannya kata Nabi SAW bisa mengampuni dosa walaupun sebanyak buih di lautan," katanya.

Meski begitu, pendakwah itu sangat menyayangkan masih banyak yang meninggalkan zikir.

Padahal seseorang sangat mudah membaca masing-masing bacaan zikir 33 kali yang sesuai sunnah Rasulullah SAW ketika setelah shalat fardhu'.

"Disayangkan sekali banyak diantara muslimin membaca zikir 33 saja habis shalat Subhanallah, Alhamdulillah 33, Allahuakbar 33," ujar Ustaz Khalid Basalamah.

"Lalu menggenapkan nya dengan Lailahaillallah wahdahula syarikalah lahul mulku walahul hamdu wahuwa alaa kulli syai-in qodiir," sambungnya.

"Itu aja masih dilalaikan oleh umumnya kaum Muslimin," tegasnya.

Padahal ia sangat mendukung jika seseorang telah mengamalkan sunnah-sunnah Rasulullah SAW.

Misalnya seseorang tidak melakukan beberapa hal yang menjadi pemicu ibadah shalatnya batal.

"Belum lagi sabda Nabi SAW kalau seseorang Muslim selesai shalat, kemudian dia tidak berdiri dari tempatnya musholahnya," tuturnya.

"Tidak berbicara dengan orang disebelahnya, tidak membatalkan wudhunya, maaf dengan mengeluarkan angin atau pun buang air kecil atau buang air besar," lanjutnya.

Ia menyatakan bahwa, orang tersebut masuk golongan yang mendapat doa dari para malaikat.

Menurutnya, malaikat selalu berdoa agar orang yang telah membaca zikir akan diampuni dosanya.

"Maka di atas kepalanya, malaikat berdoa mengatakan allahummaghfirlahu, allahumma waramhu: Ya Allah rahmati dia, ampuni dia sampai dia melanggar salah satu dari tiga hal tadi," jelasnya.

Kemudian, Ustaz Khalid Basalamah mengatakan penyebab umat Muslim atau seseorang sering melalaikan bacaan zikir.

Ustaz Khalid menjelaskan bahwa, seseorang telah dipengaruhi oleh makhluk gaib agar selalu melakukan kegiatan lain yang dianggap penting.

"Banyak di antara kaum Muslimin mengalihkan masalah ini buru-buru syaiton soal membisikkan agar ada pekerjaan-pekerjaan yang lebih penting daripada dzikrullah," tandasnya.

Oleh karena itu, ia mengajak umat Muslim selalu berzikir meski sulit diucapkan tetapi amalannya sangat dahsyat.

Ia mengatakan hal tersebut berdasarkan tafsir dalam Surat Al-Ahzab ayat 41 sebagai pengingat manusia selalu zikir, Allah SWT berfirman:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اذْكُرُوا اللّٰهَ ذِكْرًا كَثِيْرًاۙ

Yaa ayyuhal-laziina aamanuzkurullaaha zikran kasiiraa.

Artinya: "Wahai orang-orang yang beriman, ingatlah Allah dengan zikir sebanyak-banyaknya." (QS. Al-Ahzab, 33:41)

Kesimpulannya bahwa, umat Muslim harus senantiasa membaca zikir di setiap waktu, khususnya saat setelah shalat fardhu agar mendapat amalan dan ampunan dosa dari Allah SWT.

Jika tafsir di atas belum menemukan jawaban Anda, sebaiknya konsultasi atau dengar kajian dari para tokoh agama, ulama, kyai, serta ustaz.

Nantinya Anda akan mendapat berbagai perspektif orang lain perihal keutamaan dan penyebab umat Muslim selalu melalaikan zikir.

Wallahu A'lam Bishawab.

(hap)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dicoret Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pemain Timnas Indonesia Akan Kembali dengan Satu Syarat

Dicoret Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pemain Timnas Indonesia Akan Kembali dengan Satu Syarat

Pemain Timnas Indonesia memberi respons terhadap keputusan Shin Tae-yong untuk mencoretnya dari skuad Garuda di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Demi Tumbangkan Jepang di SUGBK, Shin Tae-yong Rela Tinggalkan Timnas Indonesia

Demi Tumbangkan Jepang di SUGBK, Shin Tae-yong Rela Tinggalkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia akan menjamu Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
PSSI Beri Respons Tegas Soal Tagar #STYOut yang Menggema di Media Sosial: Waktu Kita Sudah Mepet...

PSSI Beri Respons Tegas Soal Tagar #STYOut yang Menggema di Media Sosial: Waktu Kita Sudah Mepet...

Tagar #STYOut ramai, Arya Sinulingga, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI meminta semua pihak untuk fokus beri dukungan positif bagi Timnas Indonesia. Bahkan
Arab Saudi Ternyata Sampai Keluarkan Rp504 Miliar Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Alasannya

Arab Saudi Ternyata Sampai Keluarkan Rp504 Miliar Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Alasannya

Arab Saudi diperkirakan mengeluarkan Rp504 miliar jelang menghadapi Timnas Indonesia di lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Jangan Makan Buah-buahan ini Jika Usia Anda Sudah Masuk 40 Tahun, dr Cahyono Bilang Meski Banyak Manfaat, Tapi Justru Malah...

Jangan Makan Buah-buahan ini Jika Usia Anda Sudah Masuk 40 Tahun, dr Cahyono Bilang Meski Banyak Manfaat, Tapi Justru Malah...

dr Cahyono menegaskan untuk usia lanjut sekitar 40 hingga 60 tahun sebaiknya hindari buah dengan kadar glukosa tinggi. Gula yang tinggi dalam buah dapat berdampak
Jelang Akhir Pekan, Cuaca Jakarta Diprediksi Berawan

Jelang Akhir Pekan, Cuaca Jakarta Diprediksi Berawan

BMKG mengeluarkan prediksi cuaca di wilayah Jakarta pada penghujung akhir pekan ini.
Trending
Arab Saudi Resmi Pecat Roberto Mancini Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Arab Saudi Resmi Pecat Roberto Mancini Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF) resmi mengumumkan pemecatan Roberto Mancini menjelang laga kontra Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
PSSI Telah Resmi Mengevaluasi Shin Tae-yong setelah Timnas Indonesia Meraih Hasil Kurang Memuaskan Lawan Bahrain dan China, Ini Hasilnya

PSSI Telah Resmi Mengevaluasi Shin Tae-yong setelah Timnas Indonesia Meraih Hasil Kurang Memuaskan Lawan Bahrain dan China, Ini Hasilnya

PSSI telah resmi mengevaluasi terhadap kinerja Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan dari Bahrain dan China di Kualifikasi Piala Dunia.
Top 3 Bola: Bahrain Dihantui Sanksi Berat, Kejujuran Calvin Verdonk soal Sepak Bola Asia hingga Timnas Indonesia Bikin Media Vietnam Heran

Top 3 Bola: Bahrain Dihantui Sanksi Berat, Kejujuran Calvin Verdonk soal Sepak Bola Asia hingga Timnas Indonesia Bikin Media Vietnam Heran

Polemik yang terjadi setelah pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Bahrain vs Timnas Indonesia masih menjadi perbincangan yang hangat sampai saat ini
Pecat Roberto Mancini, SAFF Incar Mantan Pelatih Timnas Brasil Jelang Laga Menghadapi Timnas Indonesia

Pecat Roberto Mancini, SAFF Incar Mantan Pelatih Timnas Brasil Jelang Laga Menghadapi Timnas Indonesia

Federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF) dikabarkan mengincar mantan pelatih Brasil, Tite untuk menggantikan Roberto Mancini yang dipecat jelang laga kontra Timnas Indonesia.
Sidang Cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven dapat Sindiran Netizen, hingga Sarwendah Lakukan ini dengan Betrand Peto Usai Pisah dari Ruben Onsu

Sidang Cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven dapat Sindiran Netizen, hingga Sarwendah Lakukan ini dengan Betrand Peto Usai Pisah dari Ruben Onsu

Kabar mengenai sidang perceraian antara Baim Wong dan Paula Verhoeven yang berbeda dari kebanyakan selebriti, Sarwendah dan Betrand Peto yang kompak bersama
Shin Tae-yong Tidak Nonton Como untuk Pantau Emil Audero, Ini Alasan Sebenarnya sang Pelatih Timnas Indonesia Kunjungi Italia

Shin Tae-yong Tidak Nonton Como untuk Pantau Emil Audero, Ini Alasan Sebenarnya sang Pelatih Timnas Indonesia Kunjungi Italia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tidak menyaksikan Como untuk memantau Emil Audero, kiper keturunan Indonesia yang membela I Lariani pada saat ini.
Eks Pelatih AC Milan Peringatkan Timnas Indonesia Jelang Laga Kontra Jepang: Saya Tegaskan Kalau Samurai Biru Itu...

Eks Pelatih AC Milan Peringatkan Timnas Indonesia Jelang Laga Kontra Jepang: Saya Tegaskan Kalau Samurai Biru Itu...

Mantan pelatih AC Milan memberikan peringatan kepada lawan-lawan Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia termasuk Timnas Indonesia, Begini Katanya.
Selengkapnya
Viral