Makkah, tvOnenews.com - Putrie Aura adalah seorang jemaah haji disabilitas.
Wanita berusia 21 tahun yang biasa disapa dengan Aura ini merupakan seorang Qoriah dan penghafal Al-Qur’an Tunanetra.
Aura mengaku memiliki kecintaannya pada Al-Qur’an sejak kecil.
Bahkan, perempuan kelahiran 30 Maret 2003 ini sudah diperdengarkan ayat suci Al-Qur’an sejak bayi.
“Baik itu pagi, siang, maupun sore hari,” katanya.
Putrie Aura, Jemaah Haji Disabilitas Penghafal Al-Qur'an yang Sudah Berhaji Pada Usia 21 Tahun (Sumber: Media Center Haji 2024)
Putrie Aura mengaku pertama kali belajar Quran di usia 3 tahun.
Neneknya lah yang mengajari Putri Aura dalam belajar Al-Qur’an.
Aura biasa belajar mengaji setelah selesai shalat Subuh.
Load more