LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Suasana Malam di Masjidil Haram saat Memasuki Bulan Zulhijjah 1445 H/2024 M
Sumber :
  • Putri Rani/Media Center Haji 2024

Begini Nasib WNI yang Diburu Intel Saudi Gegara Tak Punya Visa Haji, Panas Dingin dan Jutaan Pikiran Berputar di Kepala

Warga Negara Indonesia (WNI) tanpa visa haji panas dingin dengan sejuta pikiran saat sedang di Masjidil Haram. Koordinatornya ditangkap saat menuju Makkah.

Senin, 10 Juni 2024 - 17:47 WIB

Makkah, tvOnenews.com - Warga Negara Indonesia (WNI) tanpa visa haji panas dingin dengan sejuta pikiran di kepalanya saat sedang di Masjidil Haram.

Seorang laki-laki berdiam diri dengan mata menerawang jauh di sudut Masjidil Haram pada Jumat (7/6/2024), ia adalah salah satu jemaah yang ada di Arab Saudi tanpa visa haji.

Ia menanti azan Subuh di tempat tersuci bagi umat Muslim ini. 

Lukman bukanlah nama sebenarnya, saat ini ibarat anak kehilangan induknya. 

Koordinator travelnya telah ditangkap polisi Arab Saudi dua hari sebelumnya. 

Baca Juga :

Sejak itu, ia terlantar kebingungan, panas dingin terdampar di negeri orang.

Bayang-bayang wajah istri yang sedang hamil tak bisa hilang dari matanya.

Bahkan sesekali terlintas wajah dua anak kecilnya yang meminta dirinya untuk segera pulang. 

Setiap Muslim seharusnya bahagia saat berada di Tanah Suci.

Namun malam itu Lukman kalut sejadi-jadinya karena jutaan pikiran. 

"Takut tertangkap, takut dipenjara, takut tidak bisa pulang; "Duhh..,gusti..,kok bisa jadi begini..!"

Lukman adalah seorang guru ngaji. 

Saat ditemui, ia sedang ditemani tiga lansia kawannya asal Madura. 

Lukman tak henti-hentinya istighfar memanggil-manggil asma Allah SWT. 

Kecewa tentu menjadi perasaan yang utama muncul dalam hatinya. 

Namun nasi sudah terlanjur menjadi bubur. 

Ingin hati segera pulang, namun tak jarak tak terkira jauhnya.

"Tidak disangka saya seperti buronan sekarang. Saya di sini (shalat di Masjidil Haram) sebenarnya menghindar, dapat kabar hotel digerebek polisi. Kan ada yang bilang tempat paling aman justru tempat paling berbahaya," katanya. 

"Pemilik travel saya (koordinator), ditangkap kemarin. Terus sekarang bagaimana, enggak bertanggung jawab. Panas dingin ini, kawan-kawan pingin ngajak pulang," keluh lelaki 39 tahun itu. 

Lukman saat ini tinggal di sebuah pemondokan di kawasan Syisyah, Makkah. 

Kepada siapapun, Ia tidak akan mau menyebut nama hotelnya, meski kepada jemaah-jemaah haji lain yang dikenalnya.

Ia mengaku banyak temannya yang mengajak bertemu, tapi ia menolak mengingat posisinya saat ini.

"Ada banyak kawan jemaah di sini, wali-wali santri juga banyak yang kirim WA (WhatsApp) ingin bertemu, tapi sudah lah. Takut saya terjadi apa-apa," ujarnya.

Lukman mengaku berangkat ke Tanah Suci sepekan lalu menggunakan jasa Travel Haji--yang katanya dikelola mukimin asal Medan. 

Lukman pergi bersama rombongan dari Madura, Mojokerto, Surabaya, dan beberapa daerah lain hanya dibekali visa ziarah dan janji-janji. 

Katanya, sesampai di Makkah nanti ia dan rekan-rekannya bakal diberi visa haji.

Namun rupanya janji hanya isapan jempol belaka. 

Padahal uang sudah disetor, biayanya macam-macam. 

Ada yang bayar Rp 160 sampai 200 juta. Ada yang jual tanah pula.

Rencananya, hari ini mereka bakal pulang saja, mereka tidak mau mengambil risiko melanjutkan perjalanan haji mereka.

"Iki adem panas ga doyan mangan (Ini panas dingin enggak doyan makan). Kasihan ini temen-temen, sudah jual tanah buat ke sini, kerjaan angon (gembala) kambing...,ini lagi ngumpul bahas rencana pulang," ujarnya.

Penangkapan Penjual Paket Haji Tanpa Izin Resmi

Sebelumnya, seorang warga negara Indonesia (WNI) berinisial LNM ditangkap aparat keamanan Arab Saudi lantaran menjual paket haji tanpa tasreh di akun Facebook-nya.

Lukman merupakan salah satu jemaah yang tergoda janji-janji manisnya LNM.

LNM merupakan pemilik travel paket umrah dan haji. 

LNM biasa menjual paket haji lewat akun Facebook-nya. 

Kabar tersebut disampaikan Konjen RI Jeddah, Yusron B. Ambary.

"Saya sebelumnya menyampaikan selebgram ya, ternyata bukan. Dia jualan melalui akun Facebook-nya yang sudah punya pengikut 5 ribu," kata Yusron dalam jumpa pers melalui Zoom, Jumat (7/6/2024).

Pelaku LNM berusia 40 tahun adalah pemilik travel umrah AND Tour.

LNM ditangkap pada Sabtu (25/6/2024) dalam perjalanan menuju hotelnya di Makkah.

Setelah ditangkap, LNM segera ditahan oleh kejaksaan setempat.

Dalam perkembangannya, perusahaan tour milik LNM ternyata legal, tapi baru punya izin untuk perjalanan umroh saja.

"Perusahaan tour-nya ini baru punya izin umrah saja," kata Yusron.

Ulama Senior Arab Saudi Keluarkan Fatwa

Pada awal Mei 2024, Menteri Haji dan Umrah Kerajaan Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah mengunjungi Indonesia.

Saat itu ia mengatakan, sudah ada fatwa dari majelis ulama senior terkait haji tanpa prosedural.

“Telah dikeluarkan dan diterbitkan fatwa dari majelis ulama senior arab saudi yang menyatakan bahwa aturan secara syariat tidak dibolehkan seorang melaksanakan ibadah haji kecuali yang menjalankannya secara prosedural,” ujar Menhaj Tawfiq dalam konferensi pers bersama Menag Yaqut di Four Season Hotel, Jakarta, Selasa (30/4/2024).

Menhaj Tawfiq menyampaikan kepada semua bahwa tidak akan ada yang dibolehkan melaksanakan ibadah haji tanpa menggunakan visa sebagaimana yang diatur.

“Visa sebagaimana yang diatur dan visa yang dikeluarkan oleh kementerian haji dan kerajaan arab saudi,” tandas Menhaj Tawfiq.

“Sehingga tidak dibolehkan melaksanakan ibadah haji kecuali menggunakan visa yang prosedural,” sambungnya.

Maka demi keselamatan, Menhaj Taqwfiq mengingatkan tidak dibolehkan jamaah atau seseorang yang berangkat haji kecuali menggunakan visa yang prosedural.

“Kami melaksanakan koordinasi dengan Kementerian Agama untuk memastikan bahwa yang mempromosikan pelaksanaan haji dengan visa tidak prosedural adalah tidak benar,” jelasnya. 

“Kami selalu memerangi dan menertibkan semua yang melakukan propaganda dan promosi-promosi tidak benar itu,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Menhaj Tawfiq juga mengatakan bahwa pemerintah Arab Saudi tahun 2024 ini menerapkan Smart Card.

Hanya yang memiliki inilah yang dapat masuk ke Padang Arafah.

Menhaj Tawfiq berjanji bahwa jemaah haji Indonesia yang akan mendapatkan Smart Card pertama kali.

“Jamaah haji Indonesia adalah jamaah pertama yang mendapat kartu elektronik smart haji,” ujarnya.

Smart Card ini dikatakan Menhaj Tawfiq berisi informasi haji. 

“Kartu tersebut yang akan membantu jamaah lokasi-lokasi tempat pelaksanaan haji,” jelasnya.

Tak hanya itu, Smart Card ini juga memiliki sertifikat haji.

“Kartu itu juga ada sertifikat selesai melaksanakan ibadah haji, sehingga bisa menjadi kenangan yang indah bagi yang selesai menyelesaikan ibadah haji,” jelasnya. 

Maka dari itu, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Men meminta seluruh Muslim di Indonesia mengikuti aturan yang dibuat oleh Pemerintah Arab Saudi tersebut. (put)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Timnas Basket Indonesia Lakoni 4 Laga Pemanasan Jelang Hadapi Korea Selatan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia Lakoni 4 Laga Pemanasan Jelang Hadapi Korea Selatan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia akan melakoni empat pertandingan uji coba sebagai pemanasan jelang berhadapan dengan Korea Selatan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025.
Pilpres AS 2024: Donald Trump Unggul di Lima Negara Bagian, Kamala Harris Unggul di Wisconsin dan Michigan

Pilpres AS 2024: Donald Trump Unggul di Lima Negara Bagian, Kamala Harris Unggul di Wisconsin dan Michigan

Berdasarkan jajak pendapat Real Clear Politics, calon presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Republik Donald Trump unggul di lima negara bagian.
Bukan Permintaan Spesial, tapi Sarwendah Tulus Lakukan Hal Ini Demi Kebahagiaan Betrand Peto

Bukan Permintaan Spesial, tapi Sarwendah Tulus Lakukan Hal Ini Demi Kebahagiaan Betrand Peto

Bukan permintaan spesial Betrand Peto, tapi Sarwendah tulus lakukan hal ini demi kebahagiaan Onyo. Hal ini perdana bagi Sarwendah setelah bercerai dengan Ruben.
KPU Jawa Barat Gunakan Sirekap Untuk Transparansi dan Akuntabilitas Pilkada 

KPU Jawa Barat Gunakan Sirekap Untuk Transparansi dan Akuntabilitas Pilkada 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat (Jabar) berdasarkan atas arahan KPU RI akan tetap menggunakan teknologi informasi melalui penggunaan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) sebagai alat bantu dalam perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. 
Tanya Harga Naturalisasi Pemain Keturunan, Anggota DPR Dirujak Habis-habisan oleh Fans Timnas Indonesia: Duit Mulu

Tanya Harga Naturalisasi Pemain Keturunan, Anggota DPR Dirujak Habis-habisan oleh Fans Timnas Indonesia: Duit Mulu

Pertanyaan harga naturalisasi itu sejatinya sudah dijawab PSSI. Namun anggota DPR ini tetap dirujak netizen karena dituding minim pengetahuan Timnas Indonesia.
Rupiah Anjlok ke Rp15.815 Jelang Pengumuman Hasil Pilpres AS

Rupiah Anjlok ke Rp15.815 Jelang Pengumuman Hasil Pilpres AS

Kurs rupiah sempat menguat pada Selasa sore (5/11/2024) seiring penantian hasil pemilihan presiden (Pilpres) AS berada di level Rp15.753 per dolar AS.
Trending
PSSI Gerak Cepat Siapkan Striker Keturunan setelah Naturalisasi Kevin Diks Disetujui DPR, Tiga Nama Ini Jadi Sorotan...

PSSI Gerak Cepat Siapkan Striker Keturunan setelah Naturalisasi Kevin Diks Disetujui DPR, Tiga Nama Ini Jadi Sorotan...

Yunus Nusi menyebut PSSI tak mau terlalu terburu-buru dalam mengambil keputusan meski mendapatkan rekomendasi cukup banyak pemain yang berposisi sebagai striker
Justin Hubner Susul Maarten Paes Jelang Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Justin Hubner Susul Maarten Paes Jelang Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Justin Hubner memberi update soal kapan dirinya berangkat ke Indonesia demi memperkuat Timnas Indonesia jelang laga kontra Jepang dan Arab Saudi bulan ini.
Makin Moncer di Timnas Indonesia dan Serie A, Belanda Kini Menyesal Pernah Sia-siakan Jay Idzes? Sampai Bilang...

Makin Moncer di Timnas Indonesia dan Serie A, Belanda Kini Menyesal Pernah Sia-siakan Jay Idzes? Sampai Bilang...

Kariernya semakin moncer di Timnas Indonesia dan Serie A bersama Venezia FC, tim nasional Belanda kini justru menyesal sudah sia-siakan talenta Jay Idzes?
Masih Ingat Andik Vermansyah? Eks Bintang Timnas Indonesia yang Sempat Berjaya di Luar Negeri, Kini Nasibnya Malah...

Masih Ingat Andik Vermansyah? Eks Bintang Timnas Indonesia yang Sempat Berjaya di Luar Negeri, Kini Nasibnya Malah...

Eks wonderkid Timnas Indonesia, Andik Vermansyah kini mulai menghilang dan terlupakan. Padahal sosoknya dulu sempat menorehkan prestasi menjadi pemain terbaik.
Wow, Pemain Timnas Indonesia yang Mualaf Ini Beberkan Alasan Lebih Betah di Indonesia daripada Belanda

Wow, Pemain Timnas Indonesia yang Mualaf Ini Beberkan Alasan Lebih Betah di Indonesia daripada Belanda

Ternyata ada salah satu pemain Timnas Indonesia yang mualaf mengaku lebih suka tinggal di Indonesia daripada Belanda. Hal ini tentu menarik pecinta bola. Simak
Media Jepang Samakan Timnas Indonesia dengan China, Singgung Ranking FIFA hingga Pemain Naturalisasi Garuda Eks Skuad Belanda 

Media Jepang Samakan Timnas Indonesia dengan China, Singgung Ranking FIFA hingga Pemain Naturalisasi Garuda Eks Skuad Belanda 

Media Jepang menyamakan Timnas Indonesia dengan China dan menyinggung ranking FIFA hingga pemain naturalisasi Garuda eks skuad Belanda kelompok umur.
Timnas Indonesia Ditunggu 'Hadiah' Besar dari FIFA untuk Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi jika Mampu Lakukan Hal di Luar Dugaan

Timnas Indonesia Ditunggu 'Hadiah' Besar dari FIFA untuk Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi jika Mampu Lakukan Hal di Luar Dugaan

Timnas Indonesia sudah ditunggu hadiah besar dari FIFA menjelang laga kontra Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan November ini.
Selengkapnya
Viral