Sebaliknya, umat Muslim sebelum melaksanakan shalat Idul Adha maka harus dianjurkan untuk berpuasa.
"Untuk Idul Adha sunnahnya jangan dulu makan," katanya.
Ia menyampaikan hal tersebut sesuai sunnah Rasulullah SAW saat sebelum Idul Adha selalu puasa, sedangkan Idul Fitri boleh makan dan minum.
"Kebiasaan Rasulullah SAW Beliau makan dahulu saat menunaikan Idul Fitri, tapi saat Idul Adha Beliau tidak makan terlebih dahulu," jelasnya.
Ia menjelaskan jadwal umat Muslim untuk membatalkan puasanya ketika setelah shalat Idul Adha.
"Dari shalat Ied kalau sudah shalat mendengarkan khutbah shalat, Anda pulang maka sunnahnya Anda makan," terangnya.
2. Makan dari Hasil Daging Hewan Kurbannya
Ustaz Adi Hidayat menerangkan sunnah makan dari hasil daging hewan kurbannya ketika dilakukan setelah shalat Idul Adha.
Ia mengambil amalan ini sesuai sunnah Nabi Muhammad SAW saat membatalkan puasanya setelah shalat.
"Adapun sunnah Nabi kalau bisa dilakukan sampai pulang ke tempat tujuan kemudian yang pertama beliau makan hasil dari sembelihannya," tuturnya.
Ia menyarankan menu makanan yang harus disantap pertama kali, yakni hasil penyembelihan hewan kurbannya.
Load more