tvOnenews.com - Buya Yahya memberikan pandangannya terhadap polemik perseteruan antara Habib Bahar bin Smith dengan Raja Dangdut Rhoma Irama.
Dari perseteruan Habib Bahar bin Smith dan Rhoma Irama, Buya Yahya mengingatkan kepada umat Muslim di Indonesia terkhusus jemaahnya jangan sampai salah memilih guru agama.
"Pastikan guru Anda tidak senang membicarakan kejelekan orang, tidak pernah mengajakan menjadikan Anda bermusuhan dengan siapa pun," ungkap Buya Yahya dalam suatu ceramah dikutip tvOnenews.com dari kanal YouTube Lombok Multimedia, Sabtu (22/6/2024).
Buya Yahya menyayangkan perseteruan Habib Bahar bin Smith dengan Rhoma Irama menimbulkan ujaran kebencian.
Perseteruan Habib Bahar bin Smith dengan Rhoma Irama perkara nasab Ba'alawi. (Kolase Tim tvOnenews)
Menurutnya, hal tersebut sangat dihindari oleh Agama Islam dan diusahakan tetap menciptakan kedamaian hidup.
"Tidak mengajarkan kebencian kepada Anda hari ini. Kita perlu memilah dan memilih siapa yang harus saya dengar dan saya ikuti. Pusing kita dibikin berantem sana-sini," jelas Buya Yahya.
Load more