Jakarta, tvOnenews.com-- Ketika seseorang tengah berusaha untuk menghafal setiap Surah yang ada di dalam Al-Qur'an tentu butuh proses. Contohnya, hafal Surah Al Ikhlas.
Namun, saat seseorang baru bisa menghafal Surah pendek seperti Al Ikhlas, apakah diperkenankan selalu dibaca saat shalat?.
Dalam ceramahnya, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan dalam YouTube Adi Hidayat Official kalau itu diperbolehkan.
Bahkan di setiap rakaatnya pun kata Ustaz Adi Hidayat tidak masalah.
"Itu Boleh," kata Ustaz Adi Hidayat, dikutip Jumat (5/7/2024)
"Rakaat pertama Al Ikhlas, rakaat kedua Al Ikhlas, boleh kok," lanjutnya.
Load more