Tak hanya itu, Zayadi menyampaikan melalui agenda khitanan massal dan santunan yatim di Amazing Muharram Kemenag sebagai bentuk memunculkan kepedulian masyarakat Indonesia terhadap sesama.
Ia memberikan harapannya bahwa pondasi Indonesia bisa diperkuat melalui dua kegiatan tersebut dalam agenda Amazing Muharram.
Hal ini menunjukkan masyarakat Indonesia bisa solid, maju, sejahtera hingga memberikan inspirasi dalam menjaga semangat hijrah kepada semuanya.
"Khitanan massal dan santunan ini merupakan bentuk pelaksanaan ajaran Islam yang selalu menganjurkan kita untuk berbagi dan membantu sesama," terangnya.
Sementara Koordinator Acara yang juga Kepala Subdit Dakwah dan Hari Besar Islam Andi Yasri mengatakan melalui kegiatan ini setiap anak mendapatkan layanan kesehatan gratis.
Kemudian, mereka juga mendapat uang saku, uang transportasi, paket sembako, dan perlengkapan sekolah.
Lanjut, Andi menuturkan ada tiga tujuan dari kegiatan ini, pertama meningkatkan kepedulian sosial terhadap anak-anak yang kurang mampu.
Load more