Penceramah asal Pandeglang itu menyarankan kurun waktu satu bulan sebagai bentuk percobaan rutin shalat sampai 40 rakaat sehari.
"Paling tidak satu bulan kalau kerjakan 40 rakaat untuk istiqomah, InsyaAllah dijamin lebih baik ke depannya," imbuhnya.
Ia pun merincikan 17 rakaat shalat fardhu jika dihitung secara total.
Jumlah total 17 rakaat tersebut meliputi Subuh, Dzuhur, Ashar, Maghrib, dan Isya.
Ia menambahkan 11 rakaat dikerjakan pada saat shalat sunnah malam.
Shalat sunnah malam tersebut berasal dari 3 rakaat shalat witir dan cukup mengerjakan 8 rakaat tahajud.
Kemudian, shalat sunnah rawatib sebanyak 12 rakaat dilakukan sebelum dan sehabis shalat 5 waktunya.
Load more