Para ilmuwan Muslim, seperti Ibnu Rusydi, Al Qurtubi, Ibnu Hazmi, Az Zahrawi, Al Ghafiqi, Al Idrisi, dan intelektual Muslim lainnya lahir berasal dari Kota Cordoba.
"Dari kampus ini kita berharap bisa lahir ilmuwan-ilmuwan dan pemimpin kelas dunia yang dekat dengan peradaban Islam sesuai dengan nama besar Cordoba," jelasnya.
Sementara itu, Ahmad Zainul Hamdi memberikan tanggapan bahwa dirinya menyambut dan berantusias atas kehadiran Universitas Cordoba di Banyuwangi.
"Semoga kampus ini mampu menumbuhkan budaya akademik yang baik, sehingga akan lahir para pemimpin dan ilmuwan yang mendedikasikan pengetahuannya untuk masyarakat luas," tuturnya.
Rektor Universitas Islam Cordoba Banyuwangi Agus Trihartono mengemukakan universitas yangg baru diresmikan ini akan mengambil kurikulum yang mempunyai keunikan.
Agus menuturkan kurikulum yang akan dipakai melalui penggabungan studi Islam diambil dari basis pesantren dengan berbagai materi saat ini yang sesuai dengan perkembangan zaman.
"Kampus ini juga menyediakan kurikulum yang mencakup digital leadership, digital communication, coding, etika media sosial, dan pemanfaatan kecerdasan buatan (AI)," terangnya.
Load more