Allah SWT memberikan Nabi Ayyub AS berupa penyakit kulit yang tidak pernah bisa disembuhkan oleh siapa pun.
Tak hanya itu, penyakit kulit tersebut bertahan selama bertahun-tahun yang membuat semua orang menjauh dari Nabi Ayyub AS.
Ustaz Adi Hidayat menyatakan kisah tersebut tertuang dalam dalil Al-Quran dari Surah Al-Anbiya ayat 84.
"Allah sudah berjanji di ayat 84 'Siapa yang mengamalkan zikir ini Saya akan sembuhkan penyakitnya. Walaupun ia menderita penyakit seperti Ayyub AS yang tidak pernah dialami orang sebelumnya atau dirasakan orang setelahnya'. Karena kadang-kadang ada keluhan ketika sakit 'Ya Allah kenapa saya begini. Ya Allah kapan sembuhnya'," jelasnya sambil mengutip terjemahan Surah Al-Anbiya ayat 84.
Maka, ia menyampaikan bacaan tersebut menjadi amalan Doa Nabi Ayyub AS termaktub dalam bagian Surah Al-Anbiya ayat 83.
"Bacakan dzikirnya annii massaniyad-durru wa anta arhamur-raahimiin," tandasnya.
Load more