Banyak ulama juga mengakui bahwa amalan istighfar yang dilakukan pada waktu sahur merupakan salah satu ibadah yang sangat dianjurkan.
Selain istighfar, terdapat amalan-amalan lain yang bisa dilakukan menjelang subuh, seperti shalat sunnah sebelum subuh, membaca doa-doa pagi, serta dzikir pagi.
Dengan memperbanyak istighfar, kita tidak hanya membersihkan diri dari dosa-dosa masa lalu, tetapi juga mendekatkan diri kepada Allah SWT dan meraih berkah yang berlimpah.
Semoga kita semua senantiasa diberi kekuatan untuk terus beribadah dan memperbanyak istighfar, serta mendapatkan rahmat dan ampunan dari Allah SWT.
(asl)
Load more