Sehingga tidak adanya riwayat shahih yang menyebutkan ada doa khusus setelah shalat.
"Makanya para ulama paham dengan sunnah tidak pernah ada yang mengamalkan secara khusus doa dihubungkan dengan shalat 5 waktu. Beda dengan shalat sunnah dan tidak secara khusus," jelas Ustaz Khalid Basalamah.
Sehubungan dengan berdoa, kata Ustaz Khalid Basalamah tidak pernah disebutkan Nabi Muhammad SAW secara khusus setelah menjalankan ibadah shalat fardhu itu berdoa.
Justru dalam pemahaman Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan dalam banyak hadits Bukhari, Nabi Muhammad SAW ketika selesai berzikir langsung berdiri.
"Memang begitu Sunnah langsung berdiri lalu beliau menunggu di depan gerbang pintu masjid, kalau ada sahabat yang punya keluhan atau punya hajat atau ingin konsultasi dengan beliau. Makanya tidak dianjurkan membaca doa secara khusus habis shalat fardu," ungkap Ustaz Khalid Basalamah.
Load more