Jakarta, tvOnenews.com - Bencana alam mengintai manusia setiap saat akibat sumberdaya yang tidak dikelola dengan benar.
Fakta di lapangan menunjukkan bahwa penggunaan air tanah dilakukan secara berlebihan hingga mengakibatkan penurunan tanah lalu menimbulkan bencana ekologis.
Eksploitasi air tanah juga terlihat ketika sejumlah pihak membangun komplek-komplek perumahan.
Ribuan unit rumah yang terbangun diikuti oleh penggalian sumur untuk mendapatkan air tanah.
Jika dalam satu komplek terdapat 10.000 unit rumah, maka akan tergali sumur bor sebanyak 10.000 sumur.
Persoalan ini mendapat perhatian Ketua Lembaga Informasi, Komunikasi dan Publikasi (LTN) PBNU, Ishaq Zubaedi Raqib.
Load more