Jakarta, tvOnenews.com--Memulai segala aktivitas dalam Islam memang dianjurkan untuk berdoa.
Salah satunya, jika anda hendak berangkat kerja, dan menggunakan kendaraan sebaiknya jangan lupa doa.
Dengan doa insyaallah segala aktivitas lebih diberkahi Allah SWT. Hal inilah yang diajarkan dalam agama Islam.
Sebab baca doa disampaikan Rasulullah SAW, tentang keutamaan orang yang sedang melakukan perjalanan untuk doa.
Berikut ini doa bepergian:
روينا في كتب أبي داود والترمذي وابن ماجه عن أبي هريرة رضي الله عنه قال قال رسول الله صلى الله عليه وسلم ثلاث دعوات مستجابات لا شك فيهن دعوة المظلوم، ودعوة المسافر، ودعوة الوالد على ولده
Artinya: "Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda: Ada tiga doa mustajabah yang tidak disangsikan lagi, yaitu doa orang teraniaya, doa orang dalam perjalanan, dan doa orang tua untuk anaknya," (HR Abu Dawud, At-Tirmizi, dan Ibnu Majah).
Berikut doa saat seseorang sebelum berangkat atau berkendara perjalanan darat:
الحَمْدُ للهِ/سُبْحَانَ الَّذِى سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُونَ
Alhamdulillahil ladzii sakhkhara lanaa haadzaa wa maa kunna lahu muqriniina wa innaa ilaa rabbinaa lamunqalibuun.
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah menundukkan semua ini bagi kami, padahal sebelumnya kami tidak mampu menguasainya. Dan sesungguhnya hanya kepada Tuhan kami lah kami akan kembali." (Klw)
Waallahualam
Load more