Dilansir tvOnenews.com melalui tayangan channel YouTube dr. Zaidul Akbar Official, Minggu (1/9/2024), pendakwah Islam sekaligus dokter itu menjelaskan tentang doa untuk makanan dan minuman.
dr Zaidul Akbar menyampaikan bahwa, makanan dan minuman yang dikonsumsi sehari-hari harus diperhatikan sebaik mungkin.
Menurutnya, ada makanan dan minuman yang bergizi dan berdampak baik untuk kesehatan.
Meski begitu, ia menerangkan bahwa, ada makanan dan minuman yang tidak boleh dikonsumsi karena bisa fatal terhadap kesehatan dan menimbulkan penyakit.
Pengarang buku Jurus Sehat Rasulullah itu menuturkan cara mengatur pola makan menjadi perhatian penting agar tidak diserang penyakit.
Ia berpendapat jika seseorang telah terkena penyakit maka emosinya tidak akan stabil dan tidak baik untuk kesehatan tubuh.
Load more