LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Jangan Kaget Kalau Nanti di Akhirat Punya Pahala Segunung, Ternyata Kata Buya Yahya Itu Adalah…
Sumber :
  • Tangkapan Layar/Buya Yahya Official

Jangan Kaget Kalau Nanti di Akhirat Punya Pahala Segunung, Ternyata Kata Buya Yahya Itu Adalah…

Buya Yahya dalam ceramahnya mengingatkan agar saat di akhirat setiap Muslim jangan kaget jika memiliki pahala banyak. Lalu pahala karena amalan apakah itu?

Selasa, 3 September 2024 - 00:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Buya Yahya dalam ceramahnya mengingatkan agar saat di akhirat setiap Muslim jangan kaget jika memiliki pahala banyak.

Pahala dalam Islam merujuk pada balasan atau ganjaran yang diberikan oleh Allah SWT kepada hamba-Nya sebagai imbalan atas perbuatan baik, ibadah, dan amal shalih yang dilakukan selama hidup di dunia.

Pahala tidak hanya mencakup aspek materi, tetapi juga berkaitan dengan peningkatan derajat spiritual dan kebahagiaan seorang hamba Allah saat di akhirat.

Sementara secara etimologi, kata "pahala" berasal dari bahasa Arab "ثواب" (thawab) yang berarti balasan atau ganjaran.

Dalam Islam, pahala dapat dikatakan sebuah hadiah yang diberikan oleh Allah SWT kepada hamba-Nya yang melakukan perbuatan baik, ibadah, atau amal shalih dengan niat yang tulus semata-mata karena Allah.

Baca Juga :

Kata pahala tercantum jelas dalam Al-Qur'an dan Hadis Nabi Muhammad ﷺ. Diantaranya:

Al-Qur'an:

فَمَنْ يَّعْمَلْ مِنَ الصّٰلِحٰتِ وَهُوَ مُؤْمِنٌ فَلَا كُفْرَانَ لِسَعْيِهٖۚ وَاِنَّا لَهٗ كٰتِبُوْنَ

"Barangsiapa yang mengerjakan amal saleh, maka bagi dirinya (pahala) sesuai dengan apa yang dikerjakannya." (QS. Al-Anbiya: 94)

Hadis Nabi Muhammad ﷺ:

"Sesungguhnya amal-amal itu tergantung pada niatnya, dan setiap orang akan mendapatkan apa yang diniatkannya." (HR. Bukhari dan Muslim)

Setiap Muslim pastilah ingin memiliki pahala yang banyak agar bisa mudah menuju surgaNya Allah SWT.

Namun ternyata kata Buya Yahya nanti di akhirat, ada pahala yang ternyata menumpuk.

Lalu nanti di akhirat tumpukan pahala karena apakah yang dimaksud oleh Buya Yahya?


Jangan Kaget Kalau Nanti di Akhirat Punya Pahala Segunung, Ternyata Kata Buya Yahya Itu Adalah… (Sumber: shutterstock)

Kata Buya Yahya itu adalah doa-doa yang telah dipanjatkan dengan diiringi zikir dan amalan lainnya namun tidak dikabulkan saat masih di dunia.

Oleh karenanya, setiap Muslim janganlah sedih jika doa tidak dikabulkan di dunia.

Ternyata, jika doa belum dikabulkan di dunia, kata Buya Yahya itu menjadi tabungan pahala di akhirat kelak.

“Ada pengabulan doa yang sangat luar biasa yaitu apa?” ujar Buya Yahya.

 “Doa yang tidak dikabulkan di dunia oleh Allah tapi ditabungkan nanti di akhirat dan ini impian semua yang ada di surga,” lanjutnya.

Inilah tingkat dari seorang Muslim yang imannya tinggi.

Doa dalam Islam adalah salah satu bentuk ibadah di mana seorang Muslim berkomunikasi langsung dengan Allah SWT.

Doa adalah saat seorang hamba memohon apa yang dibutuhkan, baik untuk urusan dunia maupun akhirat.
Doa juga merupakan ungkapan kerendahan hati dan ketergantungan manusia kepada Sang Pencipta.

Kebanyakan dari setiap Muslim ketika memohon kepada Allah SWT, kata Buya Yahya pasti ingin dikabulkan.

“Tingkat kita adalah apa? kita memohon kepada Allah karena kita ingin dipenuhi permohonan,” ujarnya.

Sementara kata Buya Yahya, orang yang tingkatnya lebih tinggi melakukan doa karena diperintahkan oleh Allah SWT.

“Sementara orang pangkat tinggi karena disuruh. Apakah mereka tidak mengharap dikabul doanya? mereka tidak mikir begitu,” tandasnya.

Hal ini karena Muslim yang imannya tinggi, menurut Buya Yahya, akan yakin doa pasti diberikan jika dirinya benar.

“Karena dia yakin kalau aku bener pasti dikasih oleh Allah. Kemudian mereka punya pemahaman luas dan pengabulan doa kan tidak hanya hari ini bisa esok hari pengabulan doa bukan saja dalam bentuk ini,” ujarnya.

Oleh karenanya, ketika berdoa setiap Muslim disarankan Buya yahya selalu ingat dan melihat nikmat lain yang telah diberikan oleh Allah SWT.

“Bisa saja dikabulkan dalam bentuk yang lain, aku minta duit tapi nggak dikasih duit oleh Allah tapi diganti dengan dijaga jantungku paru-paruku anakku” sarannya.

Hal ini karena bentuk pengabulan doa oleh Allah SWT sangatlah banyak jenisnya.

Oleh karenanya, Buya Yahya mengingatkan agar setiap Muslim janganlah pernah membatasi pada tahap pengabulan saja.

“Allah Maha Kasih, tidak dikasih yang itu diberi yang lainnya. Ada pengabulan doa yang sangat luar biasa yaitu apa? Ya sebagai tabungan di akhirat,” tuturnya.

Selain itu, Buya Yahya juga mengingatkan agar seorang Muslim jangan pernah suudzon kepada Allah SWT.

Daripada suudzon, Buya Yahya menyarankan setiap Muslim selalu koreksi diri.

“Apakah sudah benar dalam melakukan ibadah kepada Allah SWT?” tanyanya.

“Jangan kau menganggap Allah terlambat dalam memberi apa yang engkau minta, namun hendaknya kau sadar engkau yang lelet dalam menyambut seruan Allah,” sarannya.

Maka Buya Yahya mengingatkan, jika ingin doa dikabulkan, lekas perbaiki shalatnya.

“Bergegaslah untuk menyambut seruan Allah,” tandas Buya Yahya.

itulah pesan Buya Yahya bagi yang doanya belum dikabulkan oleh Allah SWT.

Wallahu’alam

 

(put)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Shin Tae-yong Antusias Sambut Selesainya Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Shin Tae-yong Antusias Sambut Selesainya Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Proses naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sudah masuk dalam tahap pengesahan kewarganegaraan oleh DPR RI. 
Jadwal Perempat Final China Open 2024: Jonatan Christie Jumpa Kuda Hitam, Anthony Ginting Hadapi Kunlavut Vitidsarn

Jadwal Perempat Final China Open 2024: Jonatan Christie Jumpa Kuda Hitam, Anthony Ginting Hadapi Kunlavut Vitidsarn

Sebanyak lima wakil Indonesia termasuk Jonatan Christie akan meramaikan babak perempat final China Open 2024 yang berlangsung pada Jumat (20/9/2024) pagi WIB.
Resmi Dukung Luluk-Lukman di Pilkada Jawa Timjur 2024, Din Syamsudin Ungkap Tak Masalah Muhammadiyah Dukung NU

Resmi Dukung Luluk-Lukman di Pilkada Jawa Timjur 2024, Din Syamsudin Ungkap Tak Masalah Muhammadiyah Dukung NU

Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Timur, Luluk Nur Hamidah - Lukmanul Hakim menyambangi rumah eks Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin di kawasan Ragunan, Jakarta Selatan pada Kamis (19/9/2024).
Usai UU APBN 2025 Diketok, Banggar Sarankan Kenaikan PPN 12% Dibahas Pemerintahan Baru Prabowo-Gibran: Bukan soal 11 atau 12

Usai UU APBN 2025 Diketok, Banggar Sarankan Kenaikan PPN 12% Dibahas Pemerintahan Baru Prabowo-Gibran: Bukan soal 11 atau 12

Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI Said Abdullah menyarankan agar pembahasan terkait kenaikan PPN ditunda hingga pemerintahan Prabowo-Gibran mulai bekerja.
Tonton Langsung Laga Persib Bandung Vs Asnawi Mangkualam, Ini Prediksi Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong

Tonton Langsung Laga Persib Bandung Vs Asnawi Mangkualam, Ini Prediksi Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (19/9/2024) ini turut bermain kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam. 
Habis Shalat Fardhu Sempatkan Baca Zikir, Begini Kata Ustaz Adi Hidayat Urutan Tepatnya sesuai Sunnah Nabi Muhammad SAW

Habis Shalat Fardhu Sempatkan Baca Zikir, Begini Kata Ustaz Adi Hidayat Urutan Tepatnya sesuai Sunnah Nabi Muhammad SAW

Ustaz Adi Hidayat membagikan urutan amalan zikir setelah shalat Fardhu yang biasa diamalkan atau sunnah Nabi Muhammad SAW secara detail. Mari simak di sini!
Trending
Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Pemain keturunan Indonesia , Mauro Zijlstra memberikan tanggapan soal peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Justin Hubner bicara jujur soal satu syarat yang ia minta ke PSSI saat dirinya ditawari untuk membela Timnas Indonesia, tak disangka ternyata...
Jens Raven Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Senior Usai Bela Tim U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025?

Jens Raven Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Senior Usai Bela Tim U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025?

Jens Raven berpeluang dipanggil ke Timnas Indonesia senior setelah membela tim U-20 pada kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang diselenggarakan akhir bulan ini.
Media Vietnam Terpesona Lihat Timnas Indonesia U17 Asuhan Nova Arianto, walau Kalah Lawan Swiss tapi...

Media Vietnam Terpesona Lihat Timnas Indonesia U17 Asuhan Nova Arianto, walau Kalah Lawan Swiss tapi...

Begini reaksi media Vietnam yang memuji penampilan Timnas Indonesia U17 asuhan Nova Arianto, walaupun hasilnya Timnas Indonesia U17 kalah lawan Swiss kemarin.
Timnas Indonesia Melejit, Kangkangi 5 Negara Eropa dan Terbaik Ketiga ASEAN di Ranking FIFA Terbaru

Timnas Indonesia Melejit, Kangkangi 5 Negara Eropa dan Terbaik Ketiga ASEAN di Ranking FIFA Terbaru

Peringkat FIFA terbaru Timnas Indonesia setelah jalani dua pertandingan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga zona Asia bulan September 2024 ini.
Sudah jadi Legenda di Liga Indonesia dan Sempat jadi Andalan Garuda, Ternyata Segini Harta Kekayaan yang Dimiliki Cristian Gonzales, Tak Disangka Mencapai...

Sudah jadi Legenda di Liga Indonesia dan Sempat jadi Andalan Garuda, Ternyata Segini Harta Kekayaan yang Dimiliki Cristian Gonzales, Tak Disangka Mencapai...

Cristian Gonzales, legenda sepak bola Indonesia, pernah jadi andalan timnas. Harta kekayaan El Loco mencapai miliaran rupiah. Berikut perjalanan mendapatkannya!
Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 kalah dari Swiss di Stadion Pinatar Arena, Mucia, Rabu (18/9/2024) malam WIB.
Selengkapnya