Adab-adab ini kata Ustaz Adi Hidayat penting diketahui karena itulah yang membuat doa lekas dikabulkan.
Lalu apa yang harus disiapkan terlebih dahulu ketika akan berdoa?
“Hendaknya setiap orang yang akan berdoa, siapkan perangkat dirinya dengan halal dan baik,” saran Ustaz Adi Hidayat.
“Apa yang dimakan, apa yang dikenakan, apa ada di sekitar, semua harus dipastikan halal,” lanjutnya.
Kemudian berikutnya doa disarankan dilakukan di tempat khusus.
“Tarik ke rumah, siapkan mihrab, meski sehampar sajadah,” tandas Ustaz Adi Hidayat.
Mihrab dalam Al-Qur’an kata Ustaz Adi Hidayat spesifik dijelaskan sebagai tempat dikabulkannya doa.
“Mihrab tempat yang disebut spesifik dalam Qur’an, mempercepat terkabulnya doa, mendatangkan rezeki dari sisi yang tidak terduga,” jelasnya.
Hal ini kata Ustaz Adi Hidayat sebagaimana kisah Maryam dalam surah Ali Imran ayat 37.
Dalam surah Ali Imran ayat 37, dijelaskan, ketika Maryam dirawat oleh Nabi Zakaria, setiap Nabi Zakaria As membawakan sesuatu, semua kebutuhannya sudah tersedia.
Load more