LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ceramah Syekh Ali Jaber
Sumber :
  • YouTube

Tata Cara Salat Tahajud dan Doa yang Dipanjatkannya, Punya Keutamaan Berlimpah dan Bikin Hati Tenang, Syek Ali Jaber Sebelum Wafat Pernah Menjelaskan Ini

Bagi umat Islam melaksanakan salat sunah tahajud punya banyak keutamaanseperti mendapat ridha Allah SWT, dikabulkan dan diampuni dosa, masuk surga, dan lainnya.

Minggu, 8 September 2024 - 02:00 WIB

tvOnenews.com - Salat tahajud merupakan salah satu ibadah sunah dalam agama Islam yang punya banyak keutamaan. Mendiang Syek Ali Jaber mengungkapkan bahwa, sangat disayangkan bagi seorang muslim yang melewati salat malam, padahal hanya dua rakaat.

Selain melaksanakan salat fardu subuh, Syek Ali Jaber selalu mengingatkan dalam ceramahnya agar umat Islam agar jangan kendor dalam menegakkan salat tahajud.

“Salat tahajud pun tidak harus tidur. Namun, jika ingin menunaikannya pada sepertiga malam, maka harus tidur dahulu lalu mengerjakan salat tahajud, itu lebih baik,” tuturnya dilansir dari Media Dakwah Hikmah TV, Selasa (20/12/2022).

Namun, jika ada kekhawatiran akan terlewat, maka tahajud bisa juga dilaksanakan sebelum tidur. Ajaran ini pernah juga dicontohkan oleh Rasulullah SAW yang tidak pernah melewatkan salat sunnah witir dan subuh meskipun dalam perang atau dalam perjalanan.

Tata cara salat tahajud beserta niatnya

Baca Juga :

ilustrasi salat tahajud (sumber: tim tvOnenews.com)

Sebelum melaksanakan salat tahajud, berikut adalah niat yang bisa dibacakan:

"Ushallî sunnatat tahajjudi rak'ataini lillâhi ta'âlâ"

Artinya: "Aku menyengaja sholat sunnah Tahajud dua rakaat karena Allah ta'ala"

Setelah itu, berikut adalah tata cara salat-nya:

  1. Melakukan Takbiratul Ihram

  2. Membaca doa Iftitah

  3. Membaca Al-Fatihah

  4. Membaca surat dalam Al-Qur’an. Rasulullah biasanya membaca surat-surat panjang.

  5. Rukuk 

  6. I’tidal 

  7. Sujud

  8. Lakukan gerakan seperti rakat pertama

  9. Tahiyat akhir

  10. Melakukan gerakan salam.

  11. Setelah salam, disunahkan membaca bacaan wirid, tasbih, tahmid, takbir, selawat, dan istighfar.

  12. Membaca doa setelah salat tahajud

Syarat utama melakukan ibadah sunah salat tahajud adalah dilaksanakan di malam hari setelah selesai melaksanakan salat isya hingga sebelum waktu subuh tiba. Untuk jumlah rakaatnya bisa dua hingga tidak terbatas.

Di antara keutamaan dari salat tahajud adalah, mendapatkan ridha Allah SWT, dikabulkan dan diampuni dosa, masuk surga dengan damai, dan masih banyak keutamaan lainnya.

Doa setelah tahajud

Setelah seesai melakukan salat tahajud jangan sampai tidak berdoa. Berikut adalah doa yang berisi pujian, pengakuan, sekaligus permohonan ampunan.

Allahumma rabbana lakal hamdu. Anta qayyimus samawati wal ardhi wa man fii hinna. Wa lakal hamdu anta malikus samawati wal ardhi wa man fii hinna. Wa lakal hamdu anta nurus samawati wal ardhi wa man fii hinna. Wa lakal hamdu antal haqq. Wa wa‘dukal haqq. Wa liqa’uka haqq. Wa qauluka haqq. Wal jannatu haqq. Wan naru haqq. Wan nabiyyuna haqq. Wa Muhammadun shallallahu alaihi wasallama haqq. Was sa‘atu haqq. Allahumma laka aslamtu. Wa bika amantu. Wa ‘alaika tawakkaltu. Wa ilaika anabtu. Wa bika khashamtu. Wa ilaika hakamtu. Fagfirlii ma qaddamtu, wa ma akhkhartu, wa ma asrartu, wa ma a‘lantu, wa ma anta a‘lamu bihi minni. Antal muqaddimu wa antal mu’akhkhiru. La ilaha illa anta. Wa la haula, wa la quwwata illa billah.

Artinya: "Ya Allah, Tuhan kami, segala puji bagi-Mu, Engkau penegak langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. Segala puji bagi-Mu, Engkau penguasa langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. Segala puji bagi-Mu, Engkau cahaya langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. Segala puji bagi-Mu, Engkau Maha Benar. Janji-Mu benar. Pertemuan dengan-Mu kelak itu benar. Firman-Mu benar adanya. Surga itu nyata. Neraka pun demikian. Para nabi itu benar. Demikian pula Nabi Muhammad SAW itu benar. Hari Kiamat itu benar. Ya Tuhanku, hanya kepada-Mu aku berserah. Hanya kepada-Mu juga aku beriman. Kepada-Mu aku pasrah. Hanya kepada-Mu aku kembali. Karena-Mu aku rela bertikai. Hanya pada-Mu dasar putusanku. Karenanya ampuni dosaku yang telah lalu dan yang terkemudian, dosa yang kusembunyikan dan yang kunyatakan, dan dosa lain yang lebih Kau ketahui ketimbang aku. Engkau Yang Maha Terdahulu dan Engkau Yang Maha Terkemudian. Tiada Tuhan selain Engkau. Tiada daya upaya dan kekuatan selain pertolongan Allah."

(A/NA)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Viral di Medsos Pelajar SMA asal Jepang Saingi Lemparan ke Dalam Pratama Arhan, Netizen Dibikin Melongo!

Viral di Medsos Pelajar SMA asal Jepang Saingi Lemparan ke Dalam Pratama Arhan, Netizen Dibikin Melongo!

Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan kebolehan salah satu pemain dari klub sepakbola SMA di Jepang yang meniru lemparan ke dalam khas Pratama Arhan
Kemenkeu Beri Waktu Maksimal Tiga Bulan untuk Pengusaha Sesuaikan Tarif PPN 12 Persen, Jika Tidak...

Kemenkeu Beri Waktu Maksimal Tiga Bulan untuk Pengusaha Sesuaikan Tarif PPN 12 Persen, Jika Tidak...

berlaku untuk pengusaha yang telanjur menerapkan tarif PPN 12 persen, berlaku juga untuk yang belum.
WNI di Luar Negeri Diharapkan Dukung Program Makan Gizi Gratis untuk Anak-anak di Indonesia, Ini Alasannya

WNI di Luar Negeri Diharapkan Dukung Program Makan Gizi Gratis untuk Anak-anak di Indonesia, Ini Alasannya

Ketua DPLN Partai Gerindra, H. Andre Abdulloh, mengajak seluruh WNI yang berada di luar negeri dukung program makan gizi gratis untuk anak-anak di Indonesia.
Tingkatkan Pelayanan Barang Bawaan Penumpang, Bea Cukai Maksimal Manfaatkan e-CD

Tingkatkan Pelayanan Barang Bawaan Penumpang, Bea Cukai Maksimal Manfaatkan e-CD

Bea Cukai melakukan pengoptimalan layanan barang bawaan penumpang yang kembali ke Indonesia dalam rangka periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
AKBP Malvino Edward Yuticia Masih Memiliki Hak Banding Usai Dipecat dari Polri

AKBP Malvino Edward Yuticia Masih Memiliki Hak Banding Usai Dipecat dari Polri

Kasubdit 3 Ditresnarkoba Polda Jaya AKBP Malvino Edward Yuticia memiliki hak banding setelah dijatuhi sanksi pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) dari Polri
7 Rekomendasi Obat Bisul Ampuh yang Bisa Dibeli di Apotek

7 Rekomendasi Obat Bisul Ampuh yang Bisa Dibeli di Apotek

Bisul adalah infeksi kulit yang disebabkan oleh bakteri. Biasanya ditandai dengan benjolan berisi nanah dan nyeri. Berikut rekomendasi obat bisul di apotek
Trending
Mantan Pelatih Malaysia Bicara Jujur soal Timnas Indonesia yang Makin Mendunia, Tak Disangka Bilang Level Garuda Sebenarnya...

Mantan Pelatih Malaysia Bicara Jujur soal Timnas Indonesia yang Makin Mendunia, Tak Disangka Bilang Level Garuda Sebenarnya...

Pengakuan jujur mantan pelatih Timnas Malaysia, Ong Kim Swee, mengenai perkembangan Timnas Indonesia yang kini semakin diperhitungkan di dunia. Menurutnya...
Ayah Betrand Peto Beri Peringatan Keras ke Ruben Onsu, Singgung soal Mendidik Betrand Peto: Saya Kalau Mendidik Itu...

Ayah Betrand Peto Beri Peringatan Keras ke Ruben Onsu, Singgung soal Mendidik Betrand Peto: Saya Kalau Mendidik Itu...

Ayah kandung Betrand Peto, Ferdy Peto rupanya pernah berbicara empat mata dengan Ruben Onsu soal mendidik anaknya.
Media Italia Ini Sarankan Erick Thohir Pecat Shin Tae-yong dan Pilih Pelatih Eropa Demi Penuhi Ambisi Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Media Italia Ini Sarankan Erick Thohir Pecat Shin Tae-yong dan Pilih Pelatih Eropa Demi Penuhi Ambisi Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Media Italia Tuttosports mengulas seputar ambisi Erick Thohir yang menginginkan Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Top 3 Sport: Gaji Megawati Hangestri, Kata Pelatih Lawan Soal Mega-Bukilic, Warga Korea Ingin Megatron Bertahan di Red Sparks

Top 3 Sport: Gaji Megawati Hangestri, Kata Pelatih Lawan Soal Mega-Bukilic, Warga Korea Ingin Megatron Bertahan di Red Sparks

Berikut merupakan kumpulan artikel sport terpopuler di tvOnenews.com pada Rabu (1/1/2025). Kabar soal Megawati Hangestri di Red Sparks menjadi yang diminati.
Ubah Menu Sarapan dengan Beberapa Resep Sederhana Ini, dr Zaidul Akbar: Pagi-pagi Itu Minum...

Ubah Menu Sarapan dengan Beberapa Resep Sederhana Ini, dr Zaidul Akbar: Pagi-pagi Itu Minum...

Memilih menu sarapan yang tepat bisa meningkatkan kesehatan tubuh. Dr Zaidul Akbar berikan beberapa rahasianya. Simak selengkapnya dalam artikel di bawah ini!
Berkarier Sejak Usia 19 Tahun, Berapa Total Kekayaan Pratama Arhan? Tak Disangka Ternyata Nilainya Mencapai...

Berkarier Sejak Usia 19 Tahun, Berapa Total Kekayaan Pratama Arhan? Tak Disangka Ternyata Nilainya Mencapai...

Kontraknya dengan Suwon FC baru saja berakhir pada awal tahun 2025, lantas, sebagai pemain sepak bola profesional, berapa jumlah harta kekayaan Pratama Arhan?
Sudah Tak Mau Tutup-tutupi Lagi, Betrand Peto Akhirnya Jujur soal Boy William yang Dekati dengan Sarwendah: Sejujurnya Uncle Boy...

Sudah Tak Mau Tutup-tutupi Lagi, Betrand Peto Akhirnya Jujur soal Boy William yang Dekati dengan Sarwendah: Sejujurnya Uncle Boy...

Betrand Peto akhirnya sudah tak mau tutup-tutupi lagi dan bicara jujur soal kedekatan Sarwendah dan Boy William belakangan ini, tak disangka begini katanya.
Selengkapnya
Viral