Ia menyatakan Witir tidak boleh dikerjakan dua kali dalam waktu satu malam.
"Kalau sudah shalat Witir habis tarawih. Bangun malam shalat sunnah Wudhu, shalat taubat dan shalat tahajud, jangan Witir lagi karena di dalam hadits dikatakan tak boleh dua kali witir dalam satu malam," terangnya.
Ia menerangkan hal ini dari Hadits Riwayat Tirmidzi, Nas'i, Abu Daud terkait satu malam tidak boleh mengerjakan Witir dua kali.
"Witir artinya ganjil, kalau orang sudah shalat Witir tiga abis itu ditambahnya Witir lagi tiga, maka sudah 6 (rakaat), ganjilnya hilang maka itu bukan shalat Witir," tuturnya.
Ustaz Abdul Somad mengambil contoh pelaksanaan Witir dilakukan pada bulan Ramadhan.
Ia menyatakan jika Witir dikerjakan setelah tarawih maka pada waktu pelaksanaan tahajud tidak perlu dikerjakan lagi.
"Maka pilihannya dua, abis tarawih Witir nanti malam bangun tahajud saja atau abis tarawih pulang nanti malam baru Witir," tandasnya.
Load more