LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kata Siapa Shalat Taubat Harus Malam Hari? Buya Yahya Sarankan Lakukan Pada Waktu Ini
Sumber :
  • freepik

Kata Siapa Shalat Taubat Harus Malam Hari? Buya Yahya Sarankan Lakukan Pada Waktu Ini

Shalat Taubat adalah ibadah yang dilakukan untuk memohon ampun kepada Allah SWT atas dosa yang dilakukan.  Lalu apakah harus malam hari? Ini kata Buya Yahya.

Rabu, 25 September 2024 - 19:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Shalat Taubat adalah ibadah sunnah yang dilakukan untuk memohon ampun kepada Allah SWT atas dosa-dosa yang telah dilakukan. 

Shalat taubat dianjurkan bagi seseorang yang merasa telah berbuat dosa atau melakukan kesalahan dan ingin kembali ke jalan Allah SWT.

Sebagai hamba Allah SWT, setiap manusia pasti tidak akan luput dari dosa dan sebaik-baiknya manusia adalah yang mau bertaubat kepada Allah SWT.

Salah satu cara agar mendapat ampunan dosa dari Allah atas dosa yang telah dilakukan adalah dengan melakukan shalat taubat.

Baca Juga :

Maka jika merasa pernah melakukan dosa terutama dosa besar, sebaiknya lekas melakukan shalat taubat agar Allah SWT segera memberikan ampunanNya.

Namun agar dosa-dosa diampuni, apakah shalat taubat harus dilakukan di waktu tertentu seperti di malam hari terutama sepertiga malam terakhir?

Berikut penjelasan oleh Buya Yahya, dalam video ceramahnya yang diunggah di kanal YouTube Al-Bahjah TV.

Dalam ceramahnya itu, Buya Yahya menjelaskan bahwa setidaknya ada dua pendapat terkait shalat taubat.

"Ada shalat taubat, ada sebagian masukan shalat taubat seperti shalat hajat," jelasnya.

"Jadi shalat dua rakaat, sebagian mengatakan ini shalat taubat," lanjut Buya Yahya menambahkan.

Namun kata Buya Yahya, ada juga yang menganggap bahwa shalat taubat itu tidak ada.

"Sebagian yang mengingkari tidak ada yang namanya shalat taubat, akan tetapi melakukan shalat hajat yang hajatnya agar dosa diampuni," jelasnya.

Pada intinya kata Buya Yahya silakan lakukan shalat dua rakaat, entah taubat atau hajat, karena itu adalah suatu kebaikan.

"Yang jelas, lakukan shalat dua rakaat, terserah diberi nama shalat taubat atau yang lainnya tidak masalah, makanya kita tidak perlu alergi kalau ada yang mengatakan shalat taubat, bolehlah diberi nama shalat taubat," tandas Buya Yahya.
Hal ini karena pada dasarnya pelaksanaan shalat taubat sama seperti shalat hajat.

Namun shalat taubat dikhususkan memohon ampunan kepada Allah SWT.

"Pada dasarnya seperti shalat hajat, hajatnya agar Allah memberikan kepada kita pengampunan," jelas Buya Yahya.

Maka bagi orang-orang yang merasa dirinya berdosa, Buya Yahya menyarankan untuk mendirikan shalat dua rakaat lalu memohon ampun kepada Allah SWT.

"Jadi kalau ada orang merasa berdosa, lalu ingin diampuni oleh Allah mengambil air wudhu lalu melakukan shalat dua rakaat, kemudian memohon kepada Allah ampuni dosaku," nasihat Buya Yahya.

Lalu kapan waktu terbaik untuk shalat taubat? Apakah harus di malam hari atau sepertiga malam?

"Kapan itu, ya kapan Anda merasa dosa, tidak harus nunggu dosa gede," jelas Buya Yahya.

Maka kesimpulan yang diberikan Buya Yahya, shalat taubat bisa dilakukan kapanpun dan sebaiknya langsung dilakukan setelah melakukan dosa.

Hal ini karena tak ada waktu khusus untuk mengerjakan shalat taubat dan manusia tidak tahu kapan ajal menjemput.

Sehingga karena itulah Buya Yahya menyarankan lekas lakukan shalat taubat setelah berbuat dosa.

Niat dan Tata Cara Shalat Taubat

Berikut niat dari shalat taubat.

أصلى سُنَّةَ التَّوْبَةِ رَكْعَتَيْنِ لِلَّهِ تَعَالَى .

Ushalli sunnatat taubati rak'ataini lillaahi ta'ala.

Artinya: "Saya niat shalat taubat dua rakaat Lillahi Ta'aalaa."

Tata Cara Shalat Taubat

Shalat taubat tata caranya sama seperti shalat wajib atau sunnah lainnya, yang berbeda hanyalah pada niat dan doa setelahnya saja.

Berikut tata cara shalat taubat.

  • Niat
  • Takbiratul ihram
  • Membaca doa iftitah
  • Membaca surah Al Fatihah Membaca surah pendek dalam Al-Qur'an
  • Rukuk
  • I’tidal
  • Sujud
  • Duduk di antara dua sujud
  • Sujud
  • Bangun dari sujud dan berdiri untuk melanjutkan rakaat kedua.
  • Kemudian lakukan kembali gerakan seperti rakaat pertama dimulai dari membaca surat Al Fatihah hingga sujud kedua
  • Tasyahud akhir
  • Salam
  • Membaca doa shalat taubat

Salah satu yang sangat dianjurkan untuk dibaca setelah shalat taubat adalah zikir istighfar.

Berikut lafadz zikir istighfar yang sebaiknya dibaca setelah shalat taubat.

أَسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِيمَ الَّذِي لَا إِلَهَ إِلَّا هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّومُ وَآتُوبُ إِلَيْهِ

"Astaghfirullaahal'adziim, alladzii laa Ilaaha illa huwal hayyul qayyuumu wa atuubu ilaiih."

Artinya: "Saya mohon kepada Allah Yang Maha Agung, Dzat yang tiada Tuhan melainkan hanya Dia Yang Maha Hidup lagi Berdiri Sendiri. Aku bertaubat kepada-Nya."

Selain itu juga dapat membaca zikir istighfar berikut ini, zikir ini tercantum dalam bacaan zikir pagi dan petang.

اللهم انت ربي لا اله الا انتَ خَلَقْتَنِي وَأَنا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرَمَا صَنَعْتُ أَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَى وَابُوهُ بِذَنْبِي فَاغْفِرْ لِي فَإِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا انْتَ

Arab latin: "Allaahumma anta rabbii laa ilaaha illaa anta khalaqtanii wa ana'abduka wa ana'alaa 'ahdika wawa' dika mastatha'tu a'uudzubika min syarri maa shana'tu. abuu ulaka bini'matika 'alayya wa abuu u bidzanbi faghfirlii fa innahu laa yaghfirudz dzunuuba illaa anta."

Artinya: "Wahai Tuhan, Engkau adalah Tuhanku, tiada yang patut disembah melainkan hanya Engkau, Engkaulah yang menjadikan aku dan aku adalah hamba-Mu, dan aku dalam ketentuan dan janji-Mu yang Engkau limpahkan kepadaku dan aku mengakui dosaku, karena itulah ampunilah aku, sebab tidak ada yang dapat memberikan ampunan melainkan Engkau wahai Tuhanku, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari kejahatan apa yang telah aku perbuat."

Itulah waktu yang sebaiknya dilakukan untuk shalat taubat, niat hingga tata caranya.

Semoga artikel ini bermanfaat.

 

Wallahu'alam

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Buntut Beragama Islam, Ternyata Lamine Yamal Bersinar di Barcelona Berkat Diajarkan Doa oleh sang Nenek Sebelum ini

Buntut Beragama Islam, Ternyata Lamine Yamal Bersinar di Barcelona Berkat Diajarkan Doa oleh sang Nenek Sebelum ini

Fakta menarik wonderkid FC Barcelona dan Timnas Spanyol, Lamine Yamal selain beragama Islam ternyata sukses berkat neneknya mengajarkan doa sebelum bertanding.
Ronald Supradja Memilih Sungkem ke Orangtua Sebelum Berkampanye di Pilkada Jawa Barat 2024

Ronald Supradja Memilih Sungkem ke Orangtua Sebelum Berkampanye di Pilkada Jawa Barat 2024

Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Ronald Supradja bersiap diri melakukan kampanye Pilkada Jawa Barat 2024.
Gebuk Mafia Tanah, Menteri AHY Beberkan Pentingnya Tata Kelola Tanah Buat Transformasi Ekonomi Indonesia

Gebuk Mafia Tanah, Menteri AHY Beberkan Pentingnya Tata Kelola Tanah Buat Transformasi Ekonomi Indonesia

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menekankan pentingnya tata kelola tanah untuk transformasi ekonomi di Indonesia.
Indra Sjafri Akui Laga Timnas Indonesia U-20 Vs Maladewa Berjalan Sangat Alot: Ini Pertandingan Pertama Saya Paling Lama untuk Cetak Gol

Indra Sjafri Akui Laga Timnas Indonesia U-20 Vs Maladewa Berjalan Sangat Alot: Ini Pertandingan Pertama Saya Paling Lama untuk Cetak Gol

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengakui jika menghadapi Maladewa menjadi laga paling alot dalam mencetak gol
Mulai Malam Ini Niat Shalat Tahajud Kesiangan tapi 15 Menit Lagi Waktu Subuh, Buya Yahya Ungkap Hukumnya Masih Boleh Selama....

Mulai Malam Ini Niat Shalat Tahajud Kesiangan tapi 15 Menit Lagi Waktu Subuh, Buya Yahya Ungkap Hukumnya Masih Boleh Selama....

Minusnya secara umum, memungkinkan hanya suka kesiangan. Sebab shalat tahajud masuk golongan ibadah sunnah, Buya Yahya sebut punya tantangannya melawan ngantuk
Terungkap! Manajer Timnas Indonesia U-20 Blak-blakan Sebut Ada Campur Tangan Orang Tua soal Situasi yang Dialami Welber Jardim

Terungkap! Manajer Timnas Indonesia U-20 Blak-blakan Sebut Ada Campur Tangan Orang Tua soal Situasi yang Dialami Welber Jardim

Manajer Timnas Indonesia U-20, Ahmed Zaki Iskandar secara blak-blakan menyebut situasi yang dialami Welber Jardim ada campur tangan orang tuanya.
Trending
Baru Dapat Kabar Baik dari Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, Timnas Indonesia Tiba-tiba Disindir oleh Legenda Jepang Soal Pemain Naturalisasi, Katanya…

Baru Dapat Kabar Baik dari Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, Timnas Indonesia Tiba-tiba Disindir oleh Legenda Jepang Soal Pemain Naturalisasi, Katanya…

Timnas Indonesia akan kedatangan pemain keturunan yaitu Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. Kabar ini turut disorot oleh legenda sepak bola Jepang. Seperti apa?
Bukan Jadi Pemenang, Shin Tae-yong Ungkap Tujuan Utama ke Indonesia Selain Tertantang Budaya dan Agama tapi Mau Benahi....

Bukan Jadi Pemenang, Shin Tae-yong Ungkap Tujuan Utama ke Indonesia Selain Tertantang Budaya dan Agama tapi Mau Benahi....

Beberapa pemain kadang terlihat, biasa sudah mulai salah umpan dan beberapa sudah sering berjalan dan malas berlari, hal-hal seperti juga dibenahi Shin Tae-yong
Terungkap! Manajer Timnas Indonesia U-20 Blak-blakan Sebut Ada Campur Tangan Orang Tua soal Situasi yang Dialami Welber Jardim

Terungkap! Manajer Timnas Indonesia U-20 Blak-blakan Sebut Ada Campur Tangan Orang Tua soal Situasi yang Dialami Welber Jardim

Manajer Timnas Indonesia U-20, Ahmed Zaki Iskandar secara blak-blakan menyebut situasi yang dialami Welber Jardim ada campur tangan orang tuanya.
Jadi Pengalaman Kedua Bermain di Indonesia, Jens Raven: Surabaya Lebih Panas Dibandingkan dengan Jakarta

Jadi Pengalaman Kedua Bermain di Indonesia, Jens Raven: Surabaya Lebih Panas Dibandingkan dengan Jakarta

Penyerang Timnas Indonesia U-20, Jens Raven bicara jujur terkait pengalaman bermain untuk kedua kalinya di Indonesia.
Indra Sjafri Akui Laga Timnas Indonesia U-20 Vs Maladewa Berjalan Sangat Alot: Ini Pertandingan Pertama Saya Paling Lama untuk Cetak Gol

Indra Sjafri Akui Laga Timnas Indonesia U-20 Vs Maladewa Berjalan Sangat Alot: Ini Pertandingan Pertama Saya Paling Lama untuk Cetak Gol

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengakui jika menghadapi Maladewa menjadi laga paling alot dalam mencetak gol
Doa Lunas Utang, Ustaz Adi Hidayat: Baca Sebelum Tidur dan Hadap Kanan

Doa Lunas Utang, Ustaz Adi Hidayat: Baca Sebelum Tidur dan Hadap Kanan

Ustaz Adi Hidayat menyarankan, setiap Muslim sebelum tidur, selain membaca surah-surah agar terbebas dari setan, silakan amalkan doa lunas utang berikut ini.
Gabah Murah tapi Beras Mahal, Serikat Petani Indonesia Ingin Prabowo Evaluasi Kepala Bapanas

Gabah Murah tapi Beras Mahal, Serikat Petani Indonesia Ingin Prabowo Evaluasi Kepala Bapanas

Ketua Umum Serikat Petani Indonesia (SPI), Henry Saragih, mengeluhkan tingginya harga beras di Indonesia tidak linier dengan peningkatan kesejahteraan petani.
Selengkapnya