LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memimpin sesi latihan
Sumber :
  • PSSI

Kepada Media Korea, Pelatih Timnas Indonesia Blak-blakan Tak Mau Banyak Bicara soal Agama, Pantas Shin Tae-yong Dicintai Pemain

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong berhasil memikat hati dan dicintai para pemain Garuda tidak terlepas dari sorotan soal urusan kultur budaya dan agama.

Jumat, 27 September 2024 - 02:23 WIB

tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tengah memfokuskan persiapan timnya untuk merebut kemenangan dalam laga ketiga.

Shin Tae-yong tengah meracik formasinya agar Timnas Indonesia tidak dikalahkan oleh Bahrain dalam pada laga ketiga di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Shin Tae-yong berhasil membuat Timnas Indonesia menorehkan poin sebanyak dua poin pada dua laga pertama.

Timnas Indonesia berada di bawah asuhan Shin Tae-yong berhasil menahan imbang Arab Saudi pada laga pertama Grup C putaran ketiga.

Pertandingan Timnas Indonesia kontra Arab Saudi telah digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jumat (6/9/2024), dini hari WIB.

Baca Juga :


Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong diangkat oleh para pemain Garuda. (FIFA)

Skuad asuhan Shin Tae-yong berhasil merebut satu poin atas Arab Saudi dengan skor 1-1 melalui sepakan gol pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen.

Kala itu Ragnar Oratmangoen mencetak gol ke gawang Arab Saudi pada menit ke-19.

Shin Tae-yong tidak banyak berbicara saat Timnas Indonesia ditahan imbang oleh Australia dengan skor 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Namun, Shin Tae-yong terus mendapat dukungan dari masyarakat Indonesia khususnya pecinta sepak bola Tanah Air.

Hal ini mengingat skuad asuhan Shin Tae-yong dianggap sangat membahayakan didominasi oleh beberapa pemain naturalisasi dan lokal yang berkualitas.

Kesuksesan Shin Tae-yong berhasil membawa Timnas Indonesia untuk berlaga di putaran ketiga tidak terlepas dari soal urusan agama dan budaya.

Shin Tae-yong pernah berbicara kepada Media Korea Selatan, Sports Kyunghyang mengenai aspek kultur agama dan budaya menjadi sorotan penting baginya selama melatih Garuda.

Dikutip tvOnenews.com melalui media Korea Selatan, Sports Kyunghyang Shinmun, Jumat (27/9/2024), Shin Tae-yong menganggap aspek agama dan budaya sangat melekat dengan masyarakat Indonesia.

Terutama bagi para pemain Timnas Indonesia mendominasi memiliki kepercayaan agama Islam yang sangat kental.

Pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu juga mengakui masyarakat Indonesia menempatkan agama sebagai aspek penting untuk menjalani kehidupan mereka.

Ia pun membandingkan kultur agama dan budaya bagi masyarakat Korea Selatan tidak terlalu melekat daripada masyarakat Indonesia.

Pelatih usia 53 tahun itu juga telah mendapat informasi sebelum melatih Garuda bahwa penduduk Indonesia rata-rata penganut agama Islam sekitar 70-80 persen.

Hal itu membuat dirinya mengakui tidak ingin banyak berbicara soal agama terutama menekankan kepada para pemainnya.

Meski ia memperdulikan agama sebanyak satu persen bisa diliat dari kegiatan para pemain Garuda beragama Islam mendapat kesempatan umrah.

Ia memerintahkan pemain lokal dan satu naturalisasi, Ragnar Oratmangoen yang menganut agama Islam menyempatkan ibadah umrah di Tanah Suci.

Kegiatan belasan pemain Timnas Indonesia beribadah umrah sebelum Garuda melawan Arab Saudi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dari situlah Shin Tae-yong tidak bisa menggabungkan agama bersanding dengan sepak bola.

Ia juga mencegah para pemain hanya demi kariernya bermain sepak bola harus meninggalkan kegiatan ibadahnya masing-masing.

Ia menyampaikan hal tersebut dari tolak ukur pemain penganut agama Islam tidak bisa meninggalkan ibadah shalat mereka.

Menurutnya, kegiatan ibadah terkhusus agama Islam sudah mutlak dan tidak dapat diubah agar disesuaikan dengan jadwal pertandingan Timnas Indonesia di setiap ajang kompetisi.

Terutama kegiatan ibadah shalat Jumat mengharuskan dirinya menghindari skuad Timnas Indonesia berfokus pada sepak bola di hari Jumat.

Ia menyampaikan pengakuannya saat dirinya berbicara ketika mendengar adzan maka sesi latihan berhenti selama 1-2 menit.

Shin Tae-yong mengedepankan toleransi agama ketika dirinya mendapat pengalaman saat menjadi asisten pelatih Timnas Korea Selatan yang dipimpin oleh pelatih asal Jerman, Uli Stielike.

Kala itu ia menjadi asisten pelatih Uli Stielike di Korea Selatan sejak 2014-2017.

Ia menceritakan kepada Media Korea Selatan tersebut bahwa budaya agamanya tidak pernah diperhatikan oleh Uli Stielike.

Hal ini membuat dirinya kesal dan mengambil alih pelatih kepala Korea Selatan dari Uli Stielike.

"Saya sangat sedih saat itu sehingga saya berjanji pada diri sendiri bahwa saya tidak akan pernah melakukan itu jika saya ingin menjadi pelatih di negara lain," kata Shin Tae-yong.

Sebelumnya, wonderkid Timnas Indonesia, Witan Sulaeman berbicara bahwa Shin Tae-yong punya toleransi agama yang sangat tinggi.

Witan Sulaeman memaparkan sang pelatih sampai rela menemui ustaz untuk belajar mendalami agama dan budaya Indonesia.

"Sangat bagus dia (Shin Tae-yong) toleransinya, karena waktu dia sebelum pegang Timnas Indonesia juga, katanya dia bertanya dulu sama orang yang kayak ustaz begitu," ungkap Witan Sulaeman.

"Terus tanya bagaimana tentang kultur agama-agama, kayak agama Islam," sambung Witan.

"Dia bertanya tentang itu sebelum tanda tangan kontrak di Indonesia, katanya seperti itu," tukasnya.

(hap)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jangan Sampai Keliru, Apakah Bacaan Doa Iftitah Anda Sudah Benar? Kata Ustaz Adi Hidayat Sebaiknya ...

Jangan Sampai Keliru, Apakah Bacaan Doa Iftitah Anda Sudah Benar? Kata Ustaz Adi Hidayat Sebaiknya ...

Dalam sebuah kajian, Ustaz Adi Hidayat menyampaikan bacaan doa iftitah yang benar, agar kita tidak salah ketika mengamalkannya ketika shalat, bagaimana? simak
Kasus Pencurian Genset, Kakek 72 Tahun Dituntut 1,6 Tahun Penjara, Hakim PN Gunung Sugih Lampung Diminta Terapkan Nilai Keadilan

Kasus Pencurian Genset, Kakek 72 Tahun Dituntut 1,6 Tahun Penjara, Hakim PN Gunung Sugih Lampung Diminta Terapkan Nilai Keadilan

Sidang kasus dugaan pencurian genset dengan terdakwa kakek Lansia berumur 72 di Lampung Tengah sudah memasuki Persidangan pada Pengadilan Gunung Sugih, Lampung. Jaksa Penuntut Umum dari Kejaksaan Negeri Lampung Tengah menuntut terdakwa MS selama 1 tahun 6 bulan.
Karier Sepak Bola Tak Selalu Menjanjikan? Mees Hilgers Bongkar Pilihan Hidupnya: Mereka Mengira Tidak Membutuhkan…

Karier Sepak Bola Tak Selalu Menjanjikan? Mees Hilgers Bongkar Pilihan Hidupnya: Mereka Mengira Tidak Membutuhkan…

Mees Hilgers nampak menyadari bahwa karier sepak bola tidak selalu menjanjikan. Oleh sebab itu, ia punya prinsip dalam hal ini demi masa depannya. Seperti apa?
Media Malaysia Ngaku-Ngaku Harimau Malaya Jadi Tim Kebanggaan Asia Tenggara, Padahal Levelnya Beda Jauh dengan Timnas Indonesia  

Media Malaysia Ngaku-Ngaku Harimau Malaya Jadi Tim Kebanggaan Asia Tenggara, Padahal Levelnya Beda Jauh dengan Timnas Indonesia  

Media Malaysia menyebut Harimau Malaya menjadi tim kebanggaan Asia Tenggara hingga menyamakannya dengan Timnas Indonesia meski kedua tim dinilai beda jauh levelnya.
Dua Tersangka Narkotika yang Ditangkap Polres Jaksel Residivis, Ini Latar Belakangnya

Dua Tersangka Narkotika yang Ditangkap Polres Jaksel Residivis, Ini Latar Belakangnya

Polres Metro Jakarta Selatan menangkap tujuh tersangka dalam kasus narkotika sepanjang bulan November 2024. Ternyata dua di antaranya adalah residivis.
Anindya Bakrie Pimpin Rapat Persiapan Rapimnas KADIN, Ini Bahasannya

Anindya Bakrie Pimpin Rapat Persiapan Rapimnas KADIN, Ini Bahasannya

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Anindya Bakrie memimpin rapat persiapan untuk Rapimnas Rapimnas KADIN pada Minggu, 1 Desember 2024.
Trending
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memberikan respons usai Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia di ranking FIFA edisi November 2024.
Selengkapnya
Viral