Lebih lanjut, Sandra Dewi menegaskan kalau sang suami, Harvey Moeis, bukan pengusaha timah, melainkan pengusaha batu bara.
"Itu kan suami saudara, suami punya kewajiban untuk menafkahi keluarga, istri dan anak-anak, yang saksi ketahui, penghasilan, terdakwa profesinya apa suami saudara ini?," tanya hakim.
"Suami saya pengusaha tambang batu bara," jawab Wanita yang akrab disapa Sandra.
Kemudian, Sandra Dewi menambahkan kalau ia hanya mengetahui pekerjaan Suaminya, Harvey sebagai Pengusaha Batu Bara.
"Kalau dia mengaku sebagai pengusaha timah bagaimana? Karena yang sekarang kita periksa ini perkara timah, tata niaga timah, seperti itu," jelas hakim.
"Suami saya pengusaha tambang batu bara, ketika saya menikah saya melakukan presscon (press conference), bersama teman-teman media, saya mengatakan suami saya pengusaha batu bara," jawab Sandra.
Kehadiran Sandra Dewi karena Harvey Moeis didakwa melakukan korupsi pengelolaan timah yang merugikan negara Rp 300 triliun dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Load more