tvOnenews.com - Almarhum Syekh Ali Jaber pernah menjelaskan secara detail tentang hakikat ilmu dalam kehidupan. Pada dasarnya itu merupakan pengetahuan atas pemberian dari Allah SWT kepada hamba-Nya.
Pada dasarnya hakikat ilmu itu mengacu pada pengamalannya. Almarhum Syekh Ali Jaber menyampaikan nantinya manusia akan ditanya oleh Allah SWT bukan tentang proses pengumpulan amalan itu.
"Allah akan tanya terhadap ilmumu, apa yang kamu lakukan?," ujar almarhum Syekh Ali Jaber dikutip dari tayangan channel YouTube J dan G, Senin (21/10/2024).
Konsep hakikat sebenarnya berguna sebagai aspek terpenting bagi umat manusia. Itu berfungsi agar mereka menerapkan melainkan hanya sekadar mengumpulkan ilmu meski tujuannya sangat baik.
Load more