Ustaz Adi Hidayat menyampaikan waktu shalat tahajud, bila berdasarkan firman Allah SWT ada surah Adz-Dzariyat ayat 18.
Sangat dianjurkan istighfar di waktu menjelang subuh atau setelah shalat tahajud. Waktunya tahajud itu disepertiga akhir atau 15 menit di akhir malam, mau masuk shalat subuh.
"Sehingga orang-orang yang menjalankan ibadah tahajud di akhir waktu sebelum fajar, di waktu sahar bisa digunakan bisa beristighfar, banyak berdoa memohon rahmat kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala," terang UAH.
"Dari sini apabila anda bisa ibadah di sepertiga akhir waktu, itu lebih baik karena bisa disambung dengan waktu istighfar di waktu sahar, dan bisa langsung menunaikan waktu subuh karena itu lebih dekat waktunya wallahualam bissawab," imbuh Ustaz Adi Hidayat. (klw)
waallahualam
Load more